Menilik Seberapa Bijaksana Chelsea Habiskan Uang Transfer Eden Hazard
Tentu kabar transfer Hazard sebesar 160 juta euro terbilang sangat mengejutkan. Chelsea mendapatkan uang yang begitu besar dari penjualan tersebut, meski klub tentunya tak mendapatkannya 100 persen.
Dengan asumsi transfer 160 juta euro, maka sah jika kita menyebut transfer Chelsea musim ini sangat efektif dan tidak boros. Mengapa? Bagaimana tidak, dari uang satu pemain, Chelsea bisa mendatangkan tiga pemain bintang muda sekaligus.
Dengan melepas Hazard ke Real Madrid, Chelsea punya cadangan amunisi untuk mendatangkan Hakim Ziyech, Timo Werner, dan Kai Havertz. Jika ditotal, ketiga pemain tersebut memiliki harga 173 juta euro. Hanya kelebihan 13 juta euro saja.
Rinciannya, Hakim Ziyech dibeli dengan harga 40 juta euro, Timo Werner seharga 51 juta euro, dan Kai Havertz seharga 80 juta euro. Dilihat dari value yang ada, tentu ini menjadi keuntungan bagi Chelsea, apalagi mengetahui Eden Hazard mengalami penurunan performa saat ini.
Salah satu sosok yang patut mendapat sorotan tentu saja adalah sang direktur klub, Marina Granovskaia. Marina Granovskaia adalah sosok kunci di balik deretan transfer jitu yang Chelsea lakukan selama beberapa tahun terakhir ini.
Wanita Rusia yang juga memiliki kewarganegaraan Kanada berusia 45 tahun ini disebut-sebut sebagai wanita yang memiliki kekuasaan terkuat di dunia sepak bola.
Marina adalah tangan kanan Roman Abramovich bahkan sebelum dirinya bergabung bersama Chelsea sebagai direktur klub. Jauh sebelumnya, wanita yang menamatkan kuliahnya di Moscow State University ini merupakan asisten pribadi untuk Abramovich di perusahaan minyaknya.
Kedekatan antara Marina dan Abramovich yang telah terjalin selama 20 tahun lebih membuat dirinya begitu dipercaya oleh salah satu orang terkaya di Rusia itu.
Kini, dengan skuat lengkap yang mumpuni, apakah Chelsea bisa kembali ke jalur persaingan juara Liga Inggris? Bisa jadi demikian, namun dengan banyaknya pemain baru di Starting XI, tentu butuh waktu bagi Chelsea untuk bisa padu. Posisi tiga besar menjadi target realistis Chelsea musim depan.