INDOSPORT.COM - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen Tiago bakal menyiapkan agenda alternatif untuk mengganti agenda ujicoba kontra Persebaya Surabaya yang kemungkinan batal digelar.
Jacksen mengungkapkan, dirinya akan meminta pasukan Mutiara Hitam untuk melakukan game internal sebagai agenda alternatif bila tak mendapatkan lawan tanding.
"Kalau kami tidak ada lawan untuk berujicoba, kami akan menjalankan game internal sebagai alternatif," ungkap Jacksen Tiago kepada INDOSPORT, Senin (07/09/20).
Meski masih menanti kepastian dari tim Persebaya untuk berujicoba, namun Jacksen mengaku belum memiliki rencana pasti untuk menggelar laga ujicoba bagi timnya.
Pasalnya, Jacksen menyebutkan, timnya masih butuh sedikit waktu untuk mematangkan persiapan pasca vakum selama hampir lima bulan akibat pandemic.
"Sementara ini kita masih belum ada rencana ujicoba. Karena kami berlibur cukup lama sekitar lima bulan," ujarnya.
Jacksen menambahkan, timnya baru akan menjalani laga ujicoba pada sepuluh hari menjelang lanjutan kompetisi Liga 1 2020.
"Rencana kita akan menggelar ujicoba saat menjelang tujuh atau sepuluh hari liga bergulir," pungkasnya.
Sebelumnya, Jacksen mengaku sangat menginginkan Persipura berujicoba dengan Persebaya, karena ia menilai tim berjulukan Bajul Ijo itu sangat layak untuk menjadi lawan tanding bagi timnya.