In-depth

Jika Datang, Thiago Alcantara Bisa Ubah Lini Tengah Liverpool

Senin, 7 September 2020 19:50 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Donato/GettyImages
Jika benar didatangkan ke Anfield pada bursa transfer ini, Thiago Alcantara dipercaya bisa dengan mudah mengubah lini tengah Liverpool. Copyright: © Donato/GettyImages
Jika benar didatangkan ke Anfield pada bursa transfer ini, Thiago Alcantara dipercaya bisa dengan mudah mengubah lini tengah Liverpool.

INDOSPORT.COM – Saga transfer Thiago Alcantara masih terus berlanjut dan kemungkinan besar belum akan menemui akhirnya dalam waktu dekat ini.

Santer dirumorkan bakal segera merapat ke Liverpool sejak beberapa bulan yang lalu, kedatangan Thiago belum bisa dipastikan mengingat dirinya juga menjadi target transfer Manchester United dan Barcelona di bursa transfer musim panas ini.

Selain itu, dirinya juga sempat mengisyaratkan untuk tetap bertahan di Allianz Arena, menyusul perkataannya yang menyatakan bahwa Bayern Munchen adalah rumahnya dan dia senang berada di sana.

Terhadap spekulasi yang bergulir bak bola liar mengenai dirinya, Thiago juga telah memberikan pernyataan terkait rumor yang mengaitkan dirinya dengan beberapa klub papan atas Eropa, termasuk kedua klub yang getol mengejarnya, Liverpool dan Barcelona.

“Saya belum bilang siapa-siapa kalau saya ingin pergi. Setiap tahun kalian selalu mengaitkan saya dengan klub yang berbeda,” ucap Alcantara jelang pertandingan UEFA Nations League antara Spanyol vs Ukraina, seperti diwartakan di laman Mirror.

“Bagi saya, masa depan adalah pertandingan besok, jadi tidak ada lagi yang perlu dibicarakan. Saya tidak tertarik karena satu-satunya yang penting adalah pertadingan besok,” tegasnya.

Meskipun secara nyata menolak untuk berkomentar mengenai masa depannya, kepindahan Thiago tampaknya hanya tinggal menunggu waktu saja. Pasalnya, kontraknya bakal habis pada bulan Juni tahun 2021 mendatang dan sampai saat ini tidak ada pergerakan dari Bayern Munchen untuk memperpanjang kontraknya.

Sejatinya Bayern telah rela melepas Thiago di bursa transfer pemain musim panas ini dengan banderol senilai 30 juta poundsterling (sekitar Rp588,2 miliar). Nominal transfer yang sangat murah untuk pemain sekaliber dirinya.

Terlebih lagi, pelatih mereka yakni Hans-Dieter Flick sudah mengungkapkan secara langsung bahwa Thiago kemungkinan besar tidak akan kembali berlatih dengan rekan-rekannya di Bayern Munchen karena akan segera cabut dari Allianz Arena.

Namun sampai saat ini, Liverpool sebagai klub yang memiliki kans paling besar untuk mendapatkan dirinya sama sekali belum bergerak melayangkan penawaran resmi untuk Bayern Munchen.

Padahal, Thiago Alcantara akan menjadi tambahan amunisi berarti untuk lini tengah Jurgen Klopp. Kehadirannya di Anfield akan mengubah lini tengah The Reds menjadi lebih berwarna dan tidak hanya mengandalkan determinasi tinggi seperti wajah mereka saat ini.

Selain itu kedatangannya akan membuat lini tengah Liverpool tetap mengerikan jika mereka jadi ditinggal oleh Georginio Wijnaldum yang dirumorkan bakal segera merapat ke Barcelona setelah diminati oleh Ronald Koeman di bursa transfer musim panas ini.