INDOSPORT.COM - Setelah dibuang dari Inter Milan, gelandang serang Borja Valero akhirnya memutuskan pulang kembali ke Fiorentina.
Menurut klaim yang diberikan oleh Sky Sport Italia, Borja Valero akhirnya memilih untuk kembali ke Fiorentina, klub yang pernah dibelanya sebelum memutuskan bergabung dengan Inter Milan pada 2017 lalu. Hal itu diambil setelah ia dibuang Inter Milan.
Bermain selama 3 musim bersama Inter Milan, Borja Valero tercatat telah bermain dalam 82 pertandingan dengan koleksi 4 gol. Namun sejak kedatangan Antonio Conte, maka Borja Valero pun jadi tidak diperlukan lagi oleh Inter Milan.
Borja Valero sendiri memang memiliki banyak kenangan manis bersama Fiorentina, tim yang ia bela sejak 2012 hingga 2017. Kenangan manis itulah yang membuat Borja Valero sampai begitu mencintai kota Firenze, basis dari Fiorentina.
Kecintaan itu dibuktikan dengan tato Vecchio Florence yang dimiliki Borja Valero di tangannya. Sebelumnya, Borja Valero sempat dikabarkan bakal bergabung dengan Hellas Verona, Genoa dan Parma.
Tapi pada akhirnya tetap Fiorentina yang menjadi pilihan terakhir Borja Valero. Nantinya di Fiorentina, Borja Valero bakal bergabung dengan Franck Ribery untuk membangun kembali kekuatan Fiorentina di Serie A Italia.
Usai membuang Borja Valero ke Fiorentina, Inter Milan pun saat ini mulai fokus untuk mengincar beberapa pemain buruannya. Satu rumor yang paling santer dibicarkan adalah N’Golo Kante yang sangat diminati oleh pelatih Antonio Conte.