Liga Inggris

Tak Cuma Solskjaer, Bek Man United Ikut Paksa Ed Woodward Beli Pemain

Minggu, 20 September 2020 19:52 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Matthew Lewis/Getty Images
Usai Ole Gunnar Solskjaer, kini giliran Luke Shaw yang memaksa Ed Woodward untuk datangkan pemain baru ke Manchester United. Copyright: © Matthew Lewis/Getty Images
Usai Ole Gunnar Solskjaer, kini giliran Luke Shaw yang memaksa Ed Woodward untuk datangkan pemain baru ke Manchester United.

INDOSPORT.COM – Kisruh di internal Manchester United nampak akan berlanjut di sisa transfer musim panas 2020. Usai Ole Gunnar Solskjaer memaksa Ed Woodward datangkan pemain, kini be Setan Merah, Luke Shaw juga ikut buka suara.

Man United harus menelan hasil memalukan di laga perdananya di Liga Inggris 2020/21. Secara mengejutkan, The Red Devils harus tumbang 1-3 dari Crystal Palace di Old Trafford.

Sejatinya, Man United bermain dengan kekuatan penuh. Kuartet Bruno Fernandes, Paul Pogba, Marcus Rashford dan Anthony Martial tampil sejak menit pertama. Rekrutan anyar Setan Merah, Donny van de Beek, turun di babak kedua.

Namun, performa Man United dengan kuartetnya tersebut nampak loyo. Banyak yang menduga bahwa pasifnya pergerakan Setan Merah mendatangkan pemain menjadi penyebab buruknya performa anak asuh Solskjaer.

Usai Solskjaer secara terang-terangan meminta rekrutan baru, kini giliran Luke Shaw yang memaksa Ed Woodward mendatangan pemain tambahan agar skuat Manchester United lebih kompetitif mengarungi musim 2020/21.

“Kami memiliki pemain yang sangat baik (saat ini). Tapi secara personal, saya pikir kami membutuhkan pemain baru lagi untuk memperkuat skuat. Itu bisa memberi kami suntikan moral,” ujar Shaw dilansir Mirror.

“Ketika Anda melihat tim lain memperkuat skuat mereka, maka kami juga harus melakukan hal yang sama untuk bersaing dengan yang lainnya,” pungkasnya.

Tentu saran dari Shaw ini menjadi alarm bagi Woodward untuk segera memburu pemain yang dibutuhkan Man United. Setidaknya, datangnya pemain baru akan memberi  kedalaman skuat untuk bersaing di papan atas.

Manchester United sejauh ini baru mendatangkan satu pemain saja. Namun, Setan Merah juga disibukkan dengan negosiasi terkait bek kiri milik FC Porto, Alex Telles yang diyakini bakal jadi rekrutan kedua The Red Devils.