INDOSPORT.COM - Pemain sepak bola Manchester United ini dikabarkan ingin secepatnya meninggalkan raksasa Liga Inggris tersebut karena sakit hati atas peristiwa musim lalu.
Manchester United memiliki kiper pelapis David de Gea yang bernama Sergio Romero. Pelatih mereka, Ole Gunnar Solskjaer, beberapa kali memainkan Romero meski tak sering.
Namun, melansir dari laman portal berita olahraga Caught Offside, Romero yang selalu tampil bagus ketika menggantikan De Gea, ternyata tetap tak mampu melunakkan hati Solskjaer untuk lebih sering memainkannya.
Puncaknya adalah di semifinal Liga Europa 2019/20 saat melawan Sevilla. Solskjaer ternyata memilih David de Gea untuk menjadi kiper utama mereka dalam pertandingan tersebut.
Hal inilah yang kabarnya menjadi pemicu rasa sakit hati Moreno. Melansir dari The Sun, kiper berusia 33 tahun itupun lantas mulai memantapkan niat untuk pergi dari klub Liga Inggris tersebut.
Rasa sakit hati itu menjadi semakin kuat setelah Manchester United memulangkan Dean Henderson yang selama ini mereka pinjamkan ke Sheffield United.
Henderson dikabarkan bakal menjadi pesaing utama De Gea di bawah mistar gawang Setan Merah. Jika rumor tersebut benar, maka semakin suramlah masa depan dari Romero.
Sebelumnya, klub tenar LaLiga Spanyol yang bernama Valencia dikabarkan pernah tertarik untuk mendatangkan sang kiper di bursa transfer musim panas 2020.
Meski demikian, klub yang berjuluk Los Che itu tidak pernah benar-benar melayangkan proposal resmi ke Old Trafford. Sehingga, masa depan sang pemain masih tetap dalam tanda tanya.
Yang pasti, ia ingin lekas meninggalkan Manchester United demi memperbaiki nasibnya. Karena, Sergio Moreno sudah berusia 33 tahun. Tentu, ia ingin dipercaya klub manapun yang menampungnya sebelum pensiun.