Liga Indonesia

PSSI: Tidak Ada Sanksi Pengurangan Poin soal Suporter Masuk Stadion

Jumat, 25 September 2020 19:53 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Suporter Bali United asal Belanda saat hadir dalam partai lawan Badak Lampung di Liga 1 2019 lalu. Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Suporter Bali United asal Belanda saat hadir dalam partai lawan Badak Lampung di Liga 1 2019 lalu.

INDOSPORT.COM - Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia Indonesia (PSSI) memastikan tidak ada regulasi yang mengatur pemberian sanksi pengurangan poin kepada klub apabila ditemukan suporter di stadion saat pagelaran kompetisi Liga 1 2020.

Pasalnya, sebelum laga dimulai, seluruh panitia bakal menjalankan protokol kesehatan secara ketat. Termasuk melarang kehadiran suporter di stadion. Dengan begitu, tidak perlu lagi ada regulasi sanksi soal kehadiran suporter di tengah pertandingan.

"Mana ada regulasi dan sanksi yang bilang penontonnya datang lalu poinnya dikurangi apalagi dianggap kalah," kata Plt Sekjen PSSI Yunus Nusi kepada awak media lewat sambungan telepon.

Yunus pun heran dengan ramainya kabar tentang wacana pengurangan poin kepada klub yang ketahuan menghadirkan suporter saat pertandingan di tengah pandemi Covid-19.

"Pertanyaannya itu masuk akal tidak. (Misalnya) Persebaya sama PSS Sleman bertanding. Ini tiba-tiba Bonek datang lewat sawah, lewat gang terus ketahuan sama panpel sama pengawas pertandingan, terus bakal bilang ini Bonek masuk ayo kurangi saja poin Persebaya dua poin atau tiga poin."

"Masuk akal tidak hanya karena dua orang saja datang memakai baju Persebaya dan bendera," tutup lelaki yang juga anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu.