Tanpa Luis Suarez, Ansu Fati Ukir Rekor Eropa dengan Barcelona

Diketahui, Ansu Fati kini menjadi pemain termuda di lima liga top Eropa (Spanyol, Inggris, Prancis, Jerman, Italia) yang mampu mencetak 10 gol sejak debutnya di tim senior Barcelona.
Ansu Fati sendiri saat ini berumur 17 tahun 332 hari. Gol pertamanya bersama tim senior Barcelona terjadi pada musim lalu, di pekan ketiga melawan Osasuna di LaLiga Spanyol.
10 - Aged 17 years and 332 days, Ansu Fati is the youngest player from the top five European leagues to score 10+ goals in all competitions since the start of last season. Unstoppable. pic.twitter.com/7lG0JtuheT
— OptaJose (@OptaJose) September 27, 2020
Setelahnya, Ansu Fati kerap membantu Barcelona dalam mencetak gol-gol penting untuk timnya. Bahkan, setiap kali Ansu Fati mencetak gol, La Blaugrana tidak pernah menelan kekalahan.
Hal ini pun bukan tidak mungkin untuk para fans Barcelona melupakan sosok Luis Suarez yang kini telah bergabung ke klub rival, Atletico Madrid. Dengan umur yang masih sangat muda, Ansu Fati berpotensi melebihi ketajaman Suarez dan menjadi tandem ideal Lionel Messi nantinya.