INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memberikan tanggapan mengenai tidak diberikannya izin keramaian dari pihak Kepolisian mengenai lanjutan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2020, dengan pertimbangan situasi pandemi covid-19 yang terus meningkat.
Pelatih asal Belanda ini mengaku mendapatkan informasi tersebut pada Senin (28/09/20) malam, dan sangat menyayangkan adanya kabar tersebut. Pasalnya, kick off lanjutan Liga 1 2020 akan bergulir dua hari lagi yakni Kamis (01/10/20).
"Ya saya dihubungi tadi malam dan kabarnya dari pihak tertinggi ada diskusi, bahwa liga tidak bisa dilanjutkan karena adanya beberapa kasus covid baru," kata Robert Alberts seusai memimpin latihan, Selasa (29/09/20).
Selain itu, pelatih asal Belanda ini mengaku mendapatkan informasi jika hari ini akan ada pertemuan pihak terkait, untuk membahas keputusan yang dikeluarkan oleh pihak kepolisian mengani Liga 1 dan Liga 2 2020.
Namun, adanya kasus positif covid-19 di salah satu klub peserta Liga 1 2020, Persebaya Surabaya, dikhawatirkan akan berdampak kepada keputusan pertemuan hari ini. Meski begitu, ia berharap ada kabar baik hari ini untuk keberlangsungan kompetisi.
"Dan saya juga menerima kabar, hari ini akan ada pertemuan antara pihak yang terlibat untuk membahas itu. Tentunya disayangkan, karena tim Surabaya dikonfirmasi ada enam kasus positif hari ini dan itu waktu yang salah. Saya takut itu sedikit mempengaruhi keputusan (pertemuan hari ini)," ungkap Robert Alberts.
Jika tidak mengalami perubahan, pada laga awal lanjutan Liga 1 2020, Persib akan melakoni pertandingan tandang menghadapi PSM Makassar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (04/10/20). Setelah itu, skuat Maung Bandung akan dijamu Barito Putera di Stadion Maguwoharjo, Sleman, 10 Oktober 2020.
Rencanannya skuat Maung Bandung akan bertolak dari Bandung menuju Yogyakarta pada Kamis (01/10/20) dengan menggunakan bus.
Robert Alberts, sudah mempersiapkan segala sesuatunya agar anak asuhnya merasa nyaman, saat menempuh perjalanan darat dari Bandung ke Yogyakarta. Salah satunya, dengan menyediakan makanan.
Sebagai informasi, penggunaan bus sebagai alat transportasi, untuk melakoni pertandingan tandang lanjutan Liga 1 2020, merupakan regulasi yang ditetap PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi, untuk mencegah penyebaran virus Corona.