Bola Internasional

Inggris Habisi Wales, Eks Pemain Liverpool Kegirangan Cetak Gol Perdana

Jumat, 9 Oktober 2020 07:22 WIB
Penulis: Mohammad Khalid Syihabuddin | Editor:
© Sky Sport
Inggris Habisi Wales, Eks Pemain Liverpool Kegirangan Cetak Gol Perdana Copyright: © Sky Sport
Inggris Habisi Wales, Eks Pemain Liverpool Kegirangan Cetak Gol Perdana

INDOSPORT.COM - Pemain Wolverhampton Wanderers, Conor Coady telah membuktikan kualitasnya di Timnas Inggris dengan mencetak gol dalam laga persahabatan melawan Wales.

Pertandingan persahabatan Inggris vs Wales pada Jumat (09/10/20 20) dini hari WIB yang dilangsungkan di Stadion Wembley usai dengan skor 3-0. Penampilan apik ditunjukan oleh pasukan The Three Lions dalam laga tersebut.

Gol pertama dicetak bintang sensasional Everton Dominic Calvert-Lewin pada menit 26, sebelum Conor Coady menambahkan gol kedua pada awal paruh kedua permainan dan pemain Southampton Danny Ings mencetak gol ketiga bagi skuad The Three Lions.

Salah satu pencetak gol dari Timnas Inggris, yakni Conor Coady merasa bahwa dirinya sangat puas dalam pertandingan melawan Wales. Terlebih ia merasa senang dan kegirangan setelah menyumbang satu gol untuk negaranya tersebut.

Bagaimana tidak, itu merupakan gol pertama Coady untuk Inggris. Pemain berumur 27 tahun itu menciptakannya pada penampilan kedua untuk The Three Lions. Tak heran jika dirinya sangat senang dengan gol yang ia cetak.

"Sejujurnya saya masih terkejut, itu akan hidup bersama saya selamanya. Ini malam yang luar biasa bagi saya. Ini benar-benar malam yang luar biasa, jujur,” ujar Coady dilansir dari The Sun.

Coady tidak akan pernah melupakan gol pertamanya untuk Inggris. Gol itu diharapkan jadi titik balik kepercayaan diri Coady yang mulai mendapatkan tempat di tim utama Inggris asuhan Gareth Southgate.

“Saya tidak bisa menjelaskannya (cetak gol pertama untuk Inggris). Bermain dengan para pemain ini luar biasa bagi saya, perasaan itu dan segalanya tentang bermain di Wembley untuk Inggris. Saya tidak akan pernah melupakannya,” lanjutnya.

Kendati sudah mencetak gol untuk Timnas Inggris, Conor Coady tidak mau berpuas diri dengan sebiji golnya ke gawang Wales. Kapten Wolverhampton itu mau memberikan lebih banyak lagi untuk negaranya.

“Anda ingin datang dan tampil mengesankan, semua orang melakukannya, tetapi saya ingin membantu kapan pun dipanggil. Saya akan memastikan saya siap dan saya akan memberikan 110% setiap kali saya bermain untuk negara saya,” ujar mantan pemain Liverpool itu.

Beberapa musim lalu, mungkin tidak ada orang yang membayangkan, Coady akan membela Inggris. Sebab, awal karirnya tidaklah mulus meski merupakan jebolan akademi Liverpool

Coady hanya memainkan dua pertandingan bersama tim senior Liverpool. Ia bahkan dipinjamkan ke Sheffield United pada musim 2013-2014 karena tidak mendapatkan tempat. Setelah itu ia dijual permanen ke Huddersfield Town.

Semusim membela Huddersfield, Coady pindah ke Wolverhampton. Ia mengambil keputusan tepat dengan bergabung ke Wolves. Sebab, kemampuan Coady meningkat pesat sehingga mendapatkan panggilan dari Timnas Inggris.