Liga Indonesia

Jika Liga 1 2020 Berlanjut, Borneo FC Punya Misi Baru bersama Mario Gomez

Sabtu, 10 Oktober 2020 15:45 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© borneofc.id
Presiden Borneo FC, Nabil Husein. Copyright: © borneofc.id
Presiden Borneo FC, Nabil Husein.

INDOSPORT.COM - Manajemen Borneo FC bertekad mengorbitkan banyak pemain muda andaikan Liga 1 2020 benar-benar dilanjutkan. Mereka mengandalkan tangan dingin pelatih Mario Gomez yang menyukai karakter pemain muda. 

Presiden Borneo FC, Nabil Husein, mengatakan bahwa timnya tidak lagi menambah pemain baru meski bursa tranfer kembali dibuka. Pesut Etam fokus membina pemain muda, yang kini dipromosikan ke tim senior.

"Sementara ini anak-anak muda saja yang kami tambah. Skuat Borneo FC pun sudah cukup 30 pemain," kata Nabil Husein, Sabtu (10/10/20).

Jika Liga 1 2020 dilanjut November mendatang, Nabil ingin pemain muda menunjukan kemampuan terbaik masing-masing ketika dimainkan. Peluang debut bersama tim senior terbuka lebar mengingat dipastikan ada rotasi besar-besaran akibat jadwal yang padat. 

"Karena jadwal bisa sangat padat, jadi harus rotasi nanti. Semoga ada pemain muda yang muncul (tampil bagus) dan saya yakin akan ada yang muncul di tangan coach Mario Gomez," cetus Nabil Husein.

Skuat Borneo FC saat ini memang diisi cukup banyak pemain muda. Bahkan, beberapa di antaranya sudah menjalani debut dari musim lalu seperti M. Sihran dan Gianluca Pandeynuwu. 

Sedangkan pemain muda yang dipromosikan antara lain Muhammad Zulfikri, Pualam Bahari, Wiranto, Arya Gerryan, Fajar Fathur Rahman, dan Alvin Dero Duaramuri.

Sementara itu, menyoal target Borneo FC di Liga 1 2020, Nabil Husein mengaku tak berambisi juara. Namun, timnya akan berjuang keras untuk mencapai prestasi terbaik.