INDOSPORT.COM – Setiap pelatih memiliki pemain favoritnya sendiri. Tak mengherankan jika saat sang pelatih pindah, pemain favoritnya juga diboyong atau dibeli kemudian hari.
Sejatinya kasus pelatih dan pemain favoritnya bereuni di 2 klub yang sama atau lebih kerap terjadi di sepak bola. Sebagai contoh yang teranyar adalah Carlo Ancelotti dan James Rodriguez.
Dua sosok ini nampaknya saling membutuhkan satu sama lain sehingga keduanya harus bersatu di tim yang sama untuk menguntungkan posisi keduanya.
Ancelotti pertama kali bersatu bersama James sendiri pada 2014 silam saat pria asal Kolombia ini tampil mengesankan di Piala Dunia 2014. Don Carlo yang menukangi Real Madrid lantas meminta klub mendatangkannya dari AS Monaco.
Keduanya bekerja sama hanya semusim saja di Real Madrid. Pasalnya, Ancelotti dipecat pada 2015. Posisi James pun dari starting line up tergusur sehingga Don Carlo menyelamatkannya pada 2016 saat menukangi Bayern Munchen.
Saat Ancelotti dipecat oleh Bayern Munchen, James yang berstatus pemain pinjaman masih bermain bersama The Bavarian sebelum dipulangkan ke Real Madrid di awal musim 2019/20.
Lagi-lagi ia tak mendapat tempat di skuat utama El Real. Ancelotti yang kemudia melatih Everton lantas memboyongnya kembali pada musim panas 2020.
Kisah keduanya pun juga pernah terjadi di antara pemain atau pelatih lainnya. Selain kisah James dan Ancelotti, berikut pelatih dan pemain yang bereuni di 2 klub atau lebih.