INDOSPORT.COM - Persija Jakarta terus melebarkan sayapnya di masa pandemi Covid-19 saat ini. Kali ini tim Macan Kemayoran bekerja sama dengan produsen sepeda, Pasific Bike untuk membuat sepeda khusus Persija Jakarta.
Hal ini tak lepas dari hipenya olahraga bersepeda di masa pandemi ini, hal ini pun dijadikan Persija Jakarta untuk mengajak suporternya juga bisa bersepeda dengan sepeda khas Persija Jakarta. Diutarakan Wakil Direktur Komersial Persija Jakarta, Azwan Karim bahwa sepeda ini memang di desain khusus untuk pencinta Persija Jakarta, The Jakmania.
“Persija ingin menghadirkan untuk penggemar Macan Kemayoran yakni sepeda khusus Persija. Saya berharap semua penggemar Persija dan gowes menikmati produk dari Persija dan Pacific," ucap Azwan.
Tak hanya itu, Azwan menambahkan kerja sama ini akan terjalin selama dua tahun. Azwan pun mengajak Jakmania nantinya bisa bergowes bersama.
"Kami melakukan kerjasama dengan official Pasific Bike selama dua tahun ke depan. Dan saya juga berharap bahwa semua penggemar nantinya bisa menikmati produk dan gowes bersama," tukas ia.
Nantinya akan hadir tiga jenis sepeda yang akan memanjakan Jakmania. Yakni jenis Mountain Bike, Sepeda lipat dan Sepeda BMX.