INDOSPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso harus mengubah program latihan yang sudah disusun sebelumnya. Hal ini harus dilakukan karena kick off lanjutan Liga 1 musim 2020 belum jelas kapan dimulai.
Latihan yang sebelumnya berlangsung dengan intensitas tinggi mendadak harus menjadi intensitas yang sedang. Dalam setiap latihan, sekarang Aji Santoso memberikan banyak game kepada pemainnya.
Alasannya supaya pemain tidak merasa bosan dan lebih spesifik lagi untuk menjaga mental pemain yang down sebab Liga 1 belum jelas. Tentunya perubahan program latihan ini berpengaruh besar kepada pemain, bagaimana tanggapan mereka?
Disinggung soal hal ini salah satu pemain asing Bajul Ijo, Mahmoud Eid tampaknya tidak terlalu memperpasalahkannya. Meskipun diakuinya saat ini sudah merasa bosan karena hanya latihan secara terus menerus.
“Bagi saya program latihan yang diberikan bagus. Kami tetap latihan dengan serius dan sangat menyenangkan bagi kami,” kata Mahmoud Eid pada Rabu (21/10/20).
Selain itu pemain berpaspor Palestina itu juga merasa senang dengan semua tim pelatih di Persebaya yang bisa menjaga suasana di dalam tim.
“Semua staf sangat memahamai situasi sekarang ini. Jadi saya pikir sangat bagus sekali,” lanjutnya.
Secara keseluruhan Mahmoud Eid tetap bersemangat latihan dengan dukungan banyak pihak. Namun ia mengaku sangat rindu dengan pertandingan.
“Jadi saya berharap besar untuk bisa bermain lagi, karena saya mencintai sepak bola. Jadi saya berharap suatu saat nanti bisa kembali seperti semula,” tutupnya.
Sementara itu hari ini, Rabu (21/10/20) merupakan hari-hari terakhir Persebaya menggelar latihan bersama-sama. Sebab pada Jumat (23/10/20) besok, mereka memutuskan untuk libur latihan.