INDOSPORT.COM - Gara-gara Cristiano Ronaldo yang masih positif Corona, Juventus pun harus siap hadapi kemungkinan terburuk jalani laga Liga Champions lawan Barcelona. Rivalnya absen, Lionel Messi beri reaksi ini.
Bukan suatu hal aneh jika dunia sepak bola modern saat ini hanya dikuasai oleh dua megabintang saja. Ya, baik Messi dan Ronaldo menjadi dua pemain yang kerap bersaing baik dalam tingkat klub maupun pencapaian penghargaan individu dengan rekor luar nalar.
Bagaimana bisa? Berawal saat CR7 pindah ke Real Madrid, persilisihannya dengan La Pulga sempat terjadi hingga sembilan tahun lamanya di kancah liga domestik. Setelah sekian lama, mereka bisa bertemu lagi dalam kompetisi terakbar Eropa.
Sayangnya fans kedua belah pihak dipastikan harus menunggu lagi setelah Cristiano Ronaldo dipastikan absen pada pertandingan perdana babak grup Liga Champions Juventus. Mendapati tak bisa berduel dengan pemain setaranya, Messi lantas beri doa.
"Perselisihan kami itu dulu dan sekarang kami melangkah maju untuk tantangan baru (Liga Champions). Rabu nanti seharusnya akan dimulainya tantangan ini dan kami berharap Cristiano bisa berada disana dan segera sembuh dari Covid," ucap kapten Barcelona dilansir Daily Mail.
"Pertarungan saya dengan Cristiano sangat istimewa sekaligus bisa bertahan selama-lamanya. Saya dan dia punya tingkat personal yang setara sehingga duel ini akan buat banyak kalangan menikmatinya. Saya harap bisa beri emosi bagi semua fans," tutupnya.
Terakhir kali bertemu di ajang Liga Champions pada 2010-2011, atmosfer kali ini tentu sangat dinantikan penggawa Timnas Argentina itu untuk bisa kembali beradu tajam dengan rivalnya. Apalagi usia mereka sudah kepala tiga sehingga kemungkinan akan sulit bertemu lagi.
Mengingat penyerang Barcelona itu hanya bisa diimbangi satu orang saja, Juventus dikabarkan sedang mencoba usahakan kehadiran Ronaldo pada pertandingan nanti. Masih dalam sumber yang sama, Si Nyonya Tua bahkan mencoba melobi UEFA agar dapat hak istimewa.
Tanpa adanya Cristiano Ronaldo tentu menjadi masalah besar bagi Juventus, apalagi ini merupakan pengalaman perdana pelatih Andrea Pirlo di Liga Champions. Mereka pun berharap Barcelona tak tunjukkan performa terbaiknya meskipun ada Lionel Messi disana.