Liga Inggris

Ada 'Kutukan' Pogba, 4 Fakta Jelang Manchester United vs Chelsea

Sabtu, 24 Oktober 2020 14:40 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Grafis:Frmn/Indosport.com
Mancheste.r United vs Chelsea Copyright: © Grafis:Frmn/Indosport.com
Mancheste.r United vs Chelsea
Rekor Pertemuan Manchester United vs Chelsea

Manchester dan Chelsea sudah bertemu sebanyak 56 kali di ajang Liga Primer Inggris. The Blues memimpin keunggulan tipis dengan mencatat 18 kemenangan sementara Red Devils mengoleksi 17 kemenangan.

Namun dalam dua pertemuan terakhir di Liga Inggris, anak asuh Solskjaer mampu membungkam Chelsea. Man United juga belum terkalahkan dalam tujuh laga kandang terakhirnya saat menjamu Chelsea. Solskjaer pun hanya mencatat satu kekalahan dari total empat pertemuan dengan Frank Lampard.

Man United Lebih Baik Tanpa Pogba

Analisis The Telegraph membeberkan Man United sebaiknya menerapkan tiga bek di lini pertahanan dan tidak menurukan Paul Pogba.

Sebab menurut catatan, Red Devils menang 50 persen dalam laga-laga krusial (melawan enam klub besar dan pertandingan Eropa), berbanding 31 persen saat menggunakan empat bek.

Man United juga lebih sukses tanpa Pogba. Mereka mencatat persentase kemenangan hanya 12,5 persen saat Pogba masuk dalam Starting XI, ketimbang rata-rata 53 persen saat Pogba tidak turun bermain.

Berdasarkan statistik tersebut, Manchester United hanya menang satu dari 23 pertandingan ketika Pogba bermain dan Solskjaer menempatkan empat bek di lini belakang. Ironisnya, laga tersebut adalah ketika menang 4-0 atas Chelsea di kandang musim lalu.

Dipimpin Martin Atkinson

Dalam laga Manchester United vs Chelsea nanti malam, Martin Atkinson akan dibantu oleh asisten Lee Betts dan Constantine Hatzidakis. Ia sendiri adalah salah satu wasit top di Liga Inggris dan sudah bertugas di kompetisi ini sejak 2004.

Melihat catatan di laman World Football, Chelsea mencatat torehan lebih baik ketika dipimpin oleh Atkinson. Dalam tiga pertemuan terakhir, The Blues menang dua kali dan sekali imbang.