INDOSPORT.COM – Direktur AC Milan, Paolo Maldini, bakal mendatangkan dua pemain di bursa transfer Januari untuk memperkuat dua posisi yang menjadi kelemahan Rossoneri saat ini.
Bursa transfer musim panas lalu menjadi momen yang sibuk bagi klub Serie A Italia, AC Milan. Tim berjuluk Rossoneri itu sukses mendatangkan sejumlah pemain anyar, di antaranya Sandro Tonali, Brahim Diaz, Diogo Dalot, dan Jens Petter Hauge.
Kedatangan para pemain baru, ditambah kesuksesan mempertahankan pemain kunci, membuat tim asuhan Stefano Pioli ini tampil gemilang awal musim ini. AC Milan kini memuncaki klasemen sementara Serie A Italia, setelah memenangi seluruh 4 laga yang telah mereka jalani.
Meski demikian, situasi ini belum membuat manajemen klub puas. Dilansir Sempre Milan, direktur sekaligus legenda klub, Paolo Maldini, masih berencana mendatangkan pemain lagi di bursa transfer Januari.
Sang mantan bek kiri menilai ada dua posisi yang perlu diperkuat dari skuat Rossoneri. Kedua posisi tersebut adalah penyerang tengah dan bek tengah.
Di lini depan Zlatan Ibrahimovic memang masih bisa menjadi andalan, namun bintang Swedia itu membutuhkan pelapis yang konsisten dengan kualitas yang tidak terlalu berbeda jauh.
Dari pemain yang ada saat ini, Lorenzo Colombo dinilai masih terlalu muda sedangkan Rafael Leao dan Ante Rebic lebih cocok dimainkan di sektor sayap.
Sementara itu, bek tengah AC Milan bergantian absen karena berbagai sebab. Alessio Romagnoli memang sudah pulih dari cedera dan Leo Duarte juga sembuh dari Covid-19, namun giliran Matteo Gabbia yang terjangkit penyakit tersebut. Sementara itu, Mateo Mussachio dianggap tidak cukup bagus.
Lebih lanjut, Rossoneri diklaim telah memiliki dana untuk menambah kekuatan di dua sektor yang disorot Paolo Maldini itu. Pasalnya, di bursa transfer musim panas lalu mereka telah menjual sejumlah pemain, sedangkan para pemain anyar sebagian besar didatangkan dengan status pinjaman.
Di sektor bek tengah, raksasa Serie A Italia itu diketahui mengincar Kristoffer Ajer (Celtic) atau Ozan Kabak (Schalke 04). Sementara itu, untuk penyerang tengah, Rossoneri diklaim masih meminati Luka Jovic (Real Madrid).