INDOSPORT.COM - Induk organisasi sepak bola Indonesia, PSSI sudah memutuskan menunda lanjutan kompetisi Liga 1 musim 2020. Keputusan itu dihasilkan setelah Exco menggelar rapat, Liga 1 rencananya bergulir pada awal 2021.
Nah, meskipun PSSI sudah memutuskan kompetisi kembali berlangsung di awal tahun 2021 nanti, pelatih Persebaya, Aji Santoso tampaknya tak lantas tancap gas untuk segera mempersiapkan timnya lagi.
Hal ini dikarenakan pelatih 50 tahun itu belum mengetahui detail teknis kompetisi serta kepastiannya seperti apa. “Kita menunggu kepastian terlebih dahulu dari PSSI mengenai keputusan itu,” kata Aji Santoso pada Sabtu (31/10/20).
Barulah jika pertanyaan dari bapak lima orang anak itu terjawab, dirinya bisa langsung merancang persiapan tim seperti apa dan termasuk kapan latihan bisa dimulai lagi.
“Kalau latihan masih saya komunikasikan dengan manajemen,” lanjut pelatih asal Kabupaten Malang itu.
Sementara itu saat ini Aji Santoso sudah meliburkan pemainnya dari aktivitas latihan rutin, Makan Konate dan kolega terakhir kali latihan pada Jumat (23/10/20) kemarin. Libur yang diberikan Aji hingga batas waktu yang belum bisa ditentukan.
Selama libur, dia memberikan izin kepada pemain untuk pulang kampung baik itu pemain lokal atau pemain asing. Namun dia tetap mewanti-wanti, jika selama libur pemain tetap menjalankan latihan mandiri.
Mantan pelatih PSIM Yogyakarta itu ingin pemain tetap menjaga kondisi fisiknya meskipun latihan libur. Dia menjelaskan setidaknya para pemain Persebaya bisa menjaga fisik sekitar 70 persen. Sehingga jika nantinya klub kembali latihan untuk menaikkan fisik menjadi 100 persen, mereka tidak membutuhkan waktu yang lama.