INDOSPORT.COM - Kehebatan Thomas Partey bersama raksasa Liga Inggris, Arsenal tak perlu diragukan lagi setelah lakoni laga lawan Manchester United, Minggu (01/11/20). Mantan Persib Bandung, Michael Essien pun bongkar kualitas rekan senegaranya itu.
Berlangsung di Old Trafford, panggung laga tersebut bukanlah milik tuan rumah, Si Setan Merah. Bagaimana tidak? Seluruh jajaran tim besutan Ole Gunnar Solskjaer tak berdaya saat Partey turun sebagai starting XI tim tamu.
Ya, Mikel Arteta menurunkan eks playmaker Atletico Madrid itu dengan maksud tingkatkan kualitas bertahan mereka. Benar saja keputusan ini tepat hingga membuat Arsenal bisa menahan gempuran dan membalikkan keadaan lewat penalti Pierre Emerick Aubameyang (69').
Dua legenda Manchester United, Roy Kane dan Paul Scholes pun langsung beri pujian setinggi langit untuk pemain baru The Gunners tersebut. Tak cuma mereka, Essien yang pernah bela Chelsea sekaligus pemain kesayangan Maung Bandung juga terkesima.
"Saya tahu dia dan sempat melihatnya bermain beberapa kali serta acapkali mengobrol dulu hingga sekarang. Saya harap keadaannya baik saja dan Arsenal sudah lakukan hal hebat datangkan rekan asal Ghana itu ke Liga Inggris," ucap Essien dilansir The Sport Review.
"Menurut pendapat saya dia lebih mirip pengguna nomor 6 karena sangat piawai mengendalikan bola, mudah menangkan duel, tangkas dan tanggap selayaknya gelandang berfitur lengkap. Gabung Arsenal sangat bagus bagi kariernya," imbuhnya.
Sebelum merumput ke Indonesia dan gabung Persib Bandung, Essien memang sudah memiliki nama besar lebih dulu bersama Chelsea. Selama beberapa tahun berkarier di sana, ia pun sering berhadapan dengan skuat veteran Meriam London.
Dia pun tahu jika kapasitas Partey sangat layak usai beberapa kali berhasil naikkan derajat tim bermarkas di Emirates Stadium tersebut. Buktinya, setelah kandaskan The Red Devils, skuat Mikel Arteta pecahkan rekor kemenangan atas The Big Six di Liga Inggris lima tahun lalu.
Melihat akan kualitasnya yang sangat bagus, Arsenal nampak bakal lebih mempercayakan lini tengahnya kepada Thomas Partey seperti kata Essien. Apalagi setelah mereka berhasil naik ke peringkat sembilan klasemen Liga Inggris, jauhi Manchester United di posisi 15.