INDOSPORT.COM - Indonesia selaku tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 terus melakukan persiapan. Kini pembangunan renovasi stadion dan lapangan sepak bola pun resmi dimulai.
Dimulainya pembangunan renovasi ini ditandakan dengan penanda tangan kerja sama. Kegiatan ini turut disaksikan oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono serta Menpora Zainudin Amali serta Ketua Umum PSSI.
Pembangunan renovasi stadion dan lapangan sepak bola ini ditargetkan dalam waktu enam bulan. Hal itu pun Basuki Hadimuljo selaku Menteri PUPR optimistis pengerjaan ini dapat selesai tepat waktu.
"Insya Allah dengan pelaksanaan yang baik, kita akan menghaslkan hasil yang kita harapkan," buka Basuki.
Meski begitu, Basuki meminta seluruh jajarannya bisa menggunakan waktu dengan sebaik mungkin. Tak hanya itu ia ingin segala penghitungan dilakukan secara matang sehingga waktu pekerjaan tidak molor.
"Kita hanya punya waktu enam bulan. Jadi harus dihitung sebaik-baiknya, terutama untuk masalah rumput harus dihitung dengan baik sehingga saat waktu digunakan pertandingan rumput sudah baik," tegas Basuki.
Dalam pembangunan renovasi ini dibagi dalam tiga paket konstruksi fisik dan tiga paket konsultan manajemen.
Paket pertama adalah renovasi Stadion I Wayan Dipta, Bali. Selain itu ada empat lapangan latihan di Bali yakni Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Stadion Gelora Tri Sakti, Badung, Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, dan Stadion Gelora Samudra di Badung.
Paket kedua, yang akan direnovasi berada di wilayah Surakarta yang meliputi Stadion Manahan dan empat lapangan latihan yakni Stadion Sriwedari, Lapangan Kota Barat, Lapangan Banyuanyar, serta Lapangan Sriwaru.
Untuk paket ketiga tersebar dalam tiga wilayah. Yaitu Jawa Barat, Jawa Timur dan Sumatera Selatan dengan total keseluruhannya ada tujuh lapangan latihan yang akan dilakukan proses renovasi.
Dengan rincian tiga di Jawa Barat meliputi Stadion Sidolig, Bandung, Lapangan IPDN, Jatinangor, dan Lapangan Jati Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Kemudian di Jawa Timur ada Stadion Bangkalan.
Sementara yang terakhir ada di Sumatera Selatan di mana ada tiga lapangan yakni di lapangan latihan atletik, panahan, baseball di komplek Stadion Jakabaring, Palembang.