INDOSPORT.COM - Keberhasilan Atletico Madrid menghempaskan Cadiz dengan skor telak 4-0 pada laga lanjutan LaLiga Spanyol, Minggu (8/11/20) dini hari tadi WIB, telah mengantarkan mereka ke pucuk klasemen sementara.
Setelah mengalami kekecewaan karena hanya mampu memungut satu poin ketika menghadapi Lokomotiv Moskow di Liga Champions, dan hanya mengumpulkan empat poin dari tiga laga, skuat asuhan Diego Simeone berhasil menebusnya di kancah domestik.
Los Rojiblancos kini menjadi pemuncak dengan torehan 17 poin dari tujuh kali bertanding setelah mengklaim kemenangan kelimanya di LaLiga Spanyol, namun catatan impresif itu tak berhenti sampai situ saja.
Karena beberapa torehan gemilang menyusul setelahnya. Dwigol yang diciptakan oleh Joao Felix, serta masing-masing satu gol dari Luis Suarez dan Marcos Llorente punya catatan unik tersendiri bagi mereka masing-masing.
1. Cadiz adalah korban ke-29 Luis Suarez di LaLiga Spanyol
Sang striker tim nasional Uruguay itu mencetak gol ketiga untuk Atletico pada laga semalam, saat babak kedua baru bergulir enam menit di Wanda Metropolitano.
Semenjak tiba di sepak bola Spanyol pada musim panas 2014, ketika meninggalkan Liverpool untuk Barcelona, Suarez kini telah mendapatkan korban terbaru di kasta tertinggi.
Cadiz kini menjadi klub ke-29 yang pernah dibobol oleh Suarez selama enam tahun terakhir berkarier di Spanyol. Ia menyapu bersih dari daftar 29 lawan yang pernah dihadapinya, yang berarti sang striker berusia 33 tahun telah mencetak gol ke setiap lawannya di LaLiga.
Lebih lanjut, ini juga merupakan gol kelima dari sembilan pertandingan yang dilakoni oleh Suarez sejak gabung Atletico dari Barcelona pada bulan September lalu, dan semuanya dilesakkan di LaLiga.