INDOSPORT.COM - Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, baru saja memperlihatkan kekejamannya saat memimpin sesi pemusatan latihan skuat U-22.
Dilansir Zingnews, Park Hang-seo terlihat naik pitam saat memberikan menu latihan di Vietnam Youth Football Training Center pada Selasa (10/11/20) waktu setempat.
Hal itu karena para pemain tidak mengerti apa yang diinginkan oleh Park Hang-seo. Bahkan pelatih asal Korea Selatan itu sempat menarik jersey salah satu pemain timnas Vietnam U-22 karena berada di posisi yang salah.
"Pelatih Park menarik baju Bao Toan ke posisi berdiri yang lebih cocok, memaksa pemain ini dan rekan satu timnya untuk melakukan gerakan yang benar," tulis Zingnews.vn.
"Dia terus-menerus meneriakkan "Berpikir, berpikir", meminta siswa untuk berpikir dan bermain sepak bola lebih cerdas di lapangan. Tuan Park kecewa ketika murid-muridnya belum memenuhi persyaratannya yang ketat," imbuhnya.
Ya, Park Hang-seo memang memiliki karakter yang sama dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Untuk membentuk mental para pemain memang diperlukan sosok pelatih yang 'kejam' dalam memimpin latihan.
Di masa awal tugasnya, Shin Tae-yong sempat terlihat tidak puas dengan kondisi kebugaran para pemain Indonesia, yang menurutnya di bawah standar. Ini yang membuat performa Tim Garuda melempem di pentas internasional.
Namun, timnas Indonesia U-19 kini menjadi sorotan dunia berkat ketegasan Shin Tae-yong. Hal itu berkat raihan positif dalam sejumlah laga uji coba melawan tim-tim kuat Eropa di Kroasia beberapa waktu lalu.