On This Day: Luis Nani, The Next Ronaldo yang Bersinar di MLS
Selama di Manchester United, tepatnya di bawah nakhoda Sir Alex Ferguson, Luis Nani tidaklah buruk-buruk amat. Dilabeli The Next Cristiano Ronaldo karena berasal dari Portugal, berposisi sama sebagai striker sayap kiri, serta teknik skill individu yang mumpuni, Nani total meraih 12 gelar bersama Manchester United.
Empat gelar Liga Primer Inggris, satu gelar Liga Champions, dua gelar Piala Carling, empat gelar Community Shield, dan satu Piala Dunia Antarklub adalah raihan yang berhasil Nani persembahkan bersama Manchester United.
Akan tetapi, dirinya masih belum mampu melepas bayang-bayang The Next Ronaldo yang melekat pada dirinya. Terlebih setelah kepergian sang megabintang ke Real Madrid pada tahun 2009 kala itu.
Performanya yang inkonsistensi di atas lapangan juga menjadi kendalanya selama berseragam Setan Merah. Bahkan hingga Sir Alex Ferguson pensiun, dirinya sulit mendapatkan tempat utama di Manchester United.
Hal inilah yang membuatnya memutuskan hengkang dari Old Trafford saat dilatih oleh Louis van Gaal pada tahun 2015. Sebelum pergi, dirinya mengaku Manchester United memberikan pengalaman buruk kepadanya.
"Setelah Anda menandatangani kontrak, Anda mungkin berpikir orang-orang berada di belakang untuk menyemangati Anda. Tapi yang saya rasakan justru sebaliknya," ucap Nani kepada The Guardian di tahun 2016.
"Terutama ketika saya merasa stress dan bermain buruk, mereka seperti meninggalkan saya. Itu merupakan pengalaman terburuk yang membuat saya sangat kecewa," lanjutnya.
Secara khusus, Nani juga mengungkapkan kekesalannya kepada Louis van Gaal yang kala itu menjadi pelatih terakhirnya di Manchester United. Menurutnya, pelatih asal Belanda itu yang membuat dirinya memutuskan hengkang dari Old Trafford.
"Dia (Van Gaal) mengatakan bahwa menyukai semangat saya untuk terus berjuang mendapat posisi, namun di saat bersamaan dia juga bilang bahwa saya bukanlah pilihan utamanya."
"Jelas saya kecewa mendengarnya, karena saya sudah berada di klub selama bertahun-tahun dan saat itulah saya mengambil keputusan (hengkang dari Man United)," tutupnya.
Hengkang dari Manchester United, dirinya pun berganti-ganti haluan klub sepak bola. Kala itu destinasi pertamanya adalah Fenerbahce, sebelum bergabung ke Valencia, Lazio, dan pulang ke Sporting Lisbon.
Kini, Nani telah bergabung ke klub asal Amerika Serikat, Orlando City. Bersama klub Major League Soccer (MLS) itu, Nani telah mencetak 56 kali penampilan, dengan 20 gol dan 11 assists sejak datang pada bulan Februari 2019.
Selain itu, Nani juga kini dipercaya sebagai kapten tim meskipun baru dua tahun lebih bersama Orlando City. Pengalaman yang ia miliki sebagai pesepakbola Eropa menjadi alasan utama dirinya dipercaya oleh pelatih Oscar Pareja sebagai kapten.