INDOSPORT.COM - Agen dari pemain Red Bull Salzburg, Dominik Szoboszlai, memberikan satu syarat kepada semua klub, termasuk Inter Milan dan AC Milan, yang tengah mengincarnya untuk bursa transfer 2021.
Dominik Szoboszlai memang cukup santer menjadi bahan gosip sejak bursa transfer musim panas 2020 yang lalu. Kala itu, ia dikaitkan dengan AC Milan yang butuh amunisi baru di lini tengah.
Meski baru berusia 20 tahun, Szoboszlai memiliki potensi untuk menjadi bintang besar. Ia sudah sangat banyak memberi kontribusi pada RB Salzburg (sejak 2018) atau pada Timnas Hungaria (sejak 2019).
Karena hal itu, ia pun menjadi rebutan banyak klub top Eropa. Selain AC Milan, kabarnya Inter Milan, Bayern Munchen, Real Madrid, dan Arsenal juga kepincut dengan talenta yang dimiliki Szoboszlai.
Mengerti bahwa kliennya jadi incaran banyak klub, sang agen, Matys Esterhazy, langsung membeberkan syarat agar Szoboszlai diijinkan untuk meninggalkan Salzburg di bursa transfer 2021 seperti dilansir dari Sempre Inter.
"Saya tidak tahu apakah dia akan pergi di Januari atau di musim panas, tapi hal yang paling penting adalah dia harus mendapatkan menit bermain secara reguler demi perkembangan karirnya," ujar sang agen.
"Bukan rahasia lagi bahwa kepergiannya dari Liga Austria sudah tiba saatnya. Setiap minggu, dia menunjukkan permainan berkelas di liga domestik, Liga Champions, atau di timnas," tutup Esterhazy.
Dari ucapannya tersebut, maka bisa disimpulkan bahwa Inter Milan, AC Milan, dan semua klub yang berminat pada Szoboszlai, wajib memainkan sang gelandang secara reguler jika ingin merekrutnya.
Dominik Szoboszlai sendiri telah memperkuat Red Bull Salzburg sejak 2018. Bersama klub sepak bola asal Austria tersebut, ia mampu mencetak 22 gol dan 33 assists dari 74 penampilannya di semua kompetisi.