INDOSPORT.COM - Batas akhir atau deadline proses transfer Bagus Kahfi dari klub Barito Putera menuju FC Utrecht sudah di depan mata. Bagaimana nasib striker 18 tahun itu?
FC Utrecht memberi deadline hingga Jumat (27/11/20) untuk menyelesaikan proses transfer. Keputusan ini ada di tangan Barito, apakah akan menuntaskannya atau tidak.
Jika berkaca pada negosiasi Bagus Kahfi dan manajemen Barito Putera pada Kamis (19/11/20) lalu, masih ada kemungkinan ia dilepas dan bermain bersama FC Utrecht.
"Kalau dari manajemen Barito, saya masih menunggu surat pelepasan itu dari Barito," ucap Amiruddin Bagus Kahfi, dilansir dari laman Detik, Rabu (25/11/20).
"Keluarga saya lagi berusaha mem-push mereka (Barito Putera), semoga bisa keluar secepatnya surat tersebut, semoga mereka juga secepatnya memenuhi batasan itu."
Andai Barito tidak segera memenuhi batas deadline yang diberikan FC Utrecht, maka peluang Bagus Kahfi untuk main di Eropa bisa hangus dan ia harus kembali ke Liga 1.
"Utrecht ini tak mau menunggu lama, kalau misalnya lama, slot pemain asing mereka akan dipenuhi pemain lainnya. Kan bukan cuma saya yang akan di sana," imbuhnya.
Lewat laman media sosial Twitter, Bagus Kahfi juga mengaku pasrah dan menanti keputusan manajemen Barito Putera soal proses transfer menuju FC Utrecht Belanda.
"Berdoa dan berusaha sudah, selanjutnya biar semesta saja yang menentukan," pungkasnya.
Hingga kini Barito Putera belum memberikan respon terkait deadline transfer Bagus Kahfi yang dikirimkan via email, meski FC Utrecht sudah menawarkan fee transfer untuk klub.