In-depth

Pesona 3 Mantan Bintang Besar Liverpool dalam Diri Diogo Jota

Rabu, 25 November 2020 22:33 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© John Powell/Liverpool FC via Getty Images
Diogo Jota kini tengah naik daun bersama klub Liga Inggris, Liverpool. Copyright: © John Powell/Liverpool FC via Getty Images
Diogo Jota kini tengah naik daun bersama klub Liga Inggris, Liverpool.

INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris, Liverpool, beruntung memiliki Diogo Jota yang belakangan ini tampil begitu brilian dengan kontribusi-kontribusinya yang brilian untuk tim.

Jota belum lama ini didatangkan dari Wolverhampton Wanderers dengan nilai transfer 45 juta poundsterling atau sekitar Rp859 miliar. Selama berseragam Wolves, ia menyarangkan tujuh gol dari 34 pertandingan musim lalu.

Kedatangannya ke Anfield sempat kurang gaungnya jika dibandingkan kabar tentang Thiago Alcantara yang merapat dari klub raksasa Bundesliga Jerman, Bayern Munchen.

Akan tetapi, siapa sangka kini Jota kerap jadi bahan pembicaraan dan ‘mencuri’ spotlight ketika Alcantara sedang dilanda cedera. Tentunya semua ini terjadi bukan tanpa alasan.

Pujian demi pujian sejatinya sudah mengalir deras untuk seorang Diogo Jota, termasuk dari asisten Jurgen Klopp, Pepijn Lijnders.

Menurutnya, Jota adalah pemain dengan semangat yang luar biasa, terutama untuk mempelajari seperti apa permainan Liverpool. Ia juga punya tujuan yang jelas serta berbakat menjadi pemain dengan insting striker yang kuat.

“Salah satu hal yang paling sulit dilatih adalah menemukan intuisi dalam kotak penalti, berada di posisi yang tepat untuk menembak dengan insting striker murni,” jelas Lijnders seperti dikutip dari laman resmi klub.

“Dia (Jota) dalam 10 atau 15 menit, berada di posisi yang tepat untuk menembak setidaknya tiga sampai empat kali. Itu hal yang bagus,” tambahnya.

Selain itu, Jota juga mudah beradaptasi di tempat baru dan memang terbukti, ia tahu-tahu sudah nyetel dengan skuat The Reds. Salah satu penampilan terbaiknya yang membuat banyak orang tertegun adalah melawan Atalanta di Bergamo, Italia.

Tidak tanggung-tanggung, ia mencetak hattrick di laga tersebut dan membantu Liverpool menang telak dengan skor 5-0 di negeri orang.

Kini, pemain asal Portugal tersebut menjadi andalan Liverpool di lini depan dan pamornya juga tidak kalah mentereng dari trio Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Mohamed Salah.

Namun jauh sebelum The Reds memiliki trisula maut dalam diri tiga pemain yang namanya disebut di atas, ada sejumlah bintang hebat yang pernah menyita perhatian publik Anfield dengan masifnya.

Mereka adalah Fernando Torres, Luis Suarez, dan Michael Owen, yang punya pesona tersendiri sebagai sosok pahlawan Liverpool. Kini, Diogo Jota membuat banyak orang deja vu lantaran memiliki aura yang kurang lebih sama dengan tiga bintang ini.