Liga Spanyol

Prediksi Pertandingan LaLiga Spanyol: Sevilla vs Real Madrid, Duel Tim Terluka

Kamis, 3 Desember 2020 11:45 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Grafis: Yanto/Indosport.com
Berikut prediksi pertandingan LaLiga Spanyol 2020-2021 pekan ke-12 antara Sevilla vs Real Madrid, Sabtu (5/12/20) malam WIB. Copyright: © Grafis: Yanto/Indosport.com
Berikut prediksi pertandingan LaLiga Spanyol 2020-2021 pekan ke-12 antara Sevilla vs Real Madrid, Sabtu (5/12/20) malam WIB.

INDOSPORT.COM – Berikut prediksi pertandingan LaLiga Spanyol 2020-2021 pekan ke-12 antara Sevilla vs Real Madrid, Sabtu (5/12/20) malam WIB.

Jelang pertemuan kedua tim di pekan ke-12 LaLiga Spanyol 2020-2021, baik Sevilla dan Real Madrid sama-sama tengah terluka.

Sebelum menghadapi laga ini, Sevilla yang berada dalam laju apik secara tak terduga dibuat malu di Liga Champions 2020-2021 saat menjamu Chelsea di Ramon Sanchez Pizjuan.

Dalam pertandingan kandangnya tersebut, Sevilla dibuat malu karena dibantai habis oleh Chelsea dengan skor 0-4. Tentunya kekalahan ini membuat tim asal Andalusia ini berada dalam kondisi mental terpuruk jelang melawan Real Madrid.

Namun kondisi yang dirasakan Sevilla ternyata juga tengah dirasakan Real Madrid. Parahnya lagi, El Real tumbang dalam dua laga terakhirnya.

Dalam dua laga terakhir, Real Madrid dibuat malu oleh tim semenjana yakni Alaves di LaLiga Spanyol pekan ke-11 dan Shakhtar Donetsk di Liga Champions.

Saat melawan Alaves, Real Madrid dibuat malu dikandang dengan kekalahan 1-2. Sedangkan saat melawat ke Ukraina melawan Shakhtar Donetsk, Los Blancos takluk dengan skor 0-2.

Tentunya kekalahan yang dialami Sevilla dan Real Madrid menjadi kenyataan pahit yang menyerang mental pemain jelang duel keduanya di LaLiga Spanyol.

Namun, laga di pekan ke-12 ini bisa jadi cambukan semangat untuk kedua tim bangkit dari keterpurukan. Apalagi baik Sevilla dan Real Madrid hanya terpaut satu poin di klasemen sementara LaLiga Spanyol.

Tiga poin jelas akan membuat posisi kedua tim berubah di klasemen. Mau tak mau, baik Sevilla dan Real Madrid harus memutar otak untuk mencari kemenangan dan menggeser atau meninggalkan lawannya di klasemen.

Mampukah Sevilla menumbangkan Real Madrid di laga ini? Ataukah kubu tamu yang membuat kejutan dengan meraih kemenangan?

Prediksi Susunan Pemain:

Sevilla (4-3-3):

Vacas; Navas, Kounde, Diogo Carlos, Rekik; Rakitic, Gudelj, Oscar; Ocampos, Luuk de Jong, Vazquez

Real Madrid (4-3-3):

Courtois; Lucas Vazquez; Varane, Nacho, Mendy; Casemiro, Kroos, Modric; Asensio, Benzema, Vinicius Jr

Player to Watch

Lucas Ocampos (Sevilla)

Lucas Ocampos menjadi salah satu bintang yang diandalkan Sevilla sejak musim lalu. Pun dengan musim ini, pria asal Argentina ini menjad otak serangan Los Palanganas.

Karim Benzema (Real Madrid)

Sejak kepergian Cristiano Ronaldo, nama Karim Benzema menjadi tulang punggung Real Madrid dalam mendapatkan gol. Kemampuannya mengkonversi dan membuat peluang sangat dibutuhkan untuk meraih kemenangan saat melawan Sevilla.

Head to Head:

Real Madrid 2 – 1 Sevilla
Sevilla 0 – 1 Real Madrid
Real Madrid 2 – 0 Sevilla
Sevilla 3 – 0 Real Madrid
Sevilla 3 – 2 Real Madrid

5 Laga Terakhir Sevilla:

Sevilla 0 – 4 Chelsea
Huesca 0 – 1 Sevilla
Krasnodar 1 – 2 Sevilla
Sevilla 4 – 2 Celta Vigo
Sevilla 1 – 0 Osasuna

5 Laga Terakhir Real Madrid:

Shakhtar Donetsk 2 – 0 Real Madrid
Real Madrid 1 – 2 Alaves
Inter Milan 0 – 2 Real Madrid
Villareal 1 – 1 Real Madrid
Valencia 4 – 1 Real Madrid

Prediksi INDOSPORT:

Sevilla: 45 persen

Imbang: 10 persen

Real Madrid: 45 persen