INDOSPORT.COM - Pemain klub Liga 1 Persebaya Surabaya, Oktafianus Fernando pada tahun ini 2020 tidak bisa merayakan hari raya natal bersama keluarga besarnya. Disebabkan masih adanya pandemi Covid-19.
Melihat kondisi seperti ini, pemain yang akrab di sapa Ofan itu tetap bersabar dan mengambil hikmahnya. Salah satunya masih bisa merayakan natal bersama keluarga kecil dan anak pertamanya.
"Puji Tuhan tahun ini bisa merayakan Natal bersama putra saya. Meski tidak bisa menerima banyak tamu," kata Ofan.
Keputusan Ofan untuk tidak berkumpul dengan keluarga besarnya ternyata sudah ia diskusikan dengan orang tuanya sebelum Natal tiba. Keluarganya pun mendukung langkah tersebut.
"Kemarin sempat diskusi dengan orang tua, lebih baik kita prihatin dulu tahun ini," lanjutnya.
"Karena situasi pandemi makin naik. Apalagi saya ada putra yang kecil dan orang tua sudah sepuh (tua), jadi ya harus sabar untuk tahun ini," jelas pemain bernomor punggung 8 itu.
Doa Ofan saat Natal yakni berharap supaya pandemi Covid-19 bisa segera berakhir dan bisa melakukan aktifitas normal seperti biasanya.
"Vaksin katanya juga sudah ditemukan. Kompetisi juga segera dimulai lagi. Sudah kangen main bola apalagi saya ini pemain profesional yang rejekinya ya dari bermain bola," tutupnya.