INDOSPORT.COM - Gelandang Bali United, M Taufiq menilai timnya harus benar-benar kerja keras untuk meraih prestasi pada Piala AFC atau AFC Cup 2021. Kekompakan menjadi modal yang wajib dimiliki dalam masa persiapan maupun pertandingan.
Taufiq menjadi salah satu pemain yang sudah merasakan dua edisi Piala AFC bersama Bali United. Pada 2018 lalu, Taufiq tampil dalam empat pertandingan. Sementara pada 2020, Taufiq tampil sekali dari total tiga pertandingan, sebelum kemudian kompetisi dibatalkan karena pandemi virus corona.
Hasil yang didapat belum maksimal. Pada 2018, Bali United secara mengejutkan jadi juru kunci. Status sama juga disandang Bali United dari tiga partai yang sudah jalan pada 2020. Sekali menang di kandang dan keok dua kali di tandang.
Tahun depan menjadi waktu yang tepat bagi Bali United untuk berprestasi. Ada waktu cukup panjang untuk bersiap. Para pemain baru tahun 2020 pastinya sudah klop dengan Brwa Nouri dkk.
"Untuk peluang pastinya sangat terbuka, tapi juga tidak gampang bersaing di AFC. Kita para pemain harus benar-benar kerja keras selama persiapan buat ke sana," ucap Taufiq, Minggu (27/12/20).
Bali United punya modal pengalaman musim 2018 dan 2020. Bagi Taufiq, dua edisi itu memberi banyak pembelajaran untuk Bali United.
"Banyak pengalaman selama ini Bali United di pentas AFC. Pastinya baik itu pelatih maupun pemain ingin berprestasi di pentas Asia. Ketika kini kesempatan datang lagi, kita harus manfaatkan dan berjuang keras serta kompak di latihan maupun pertandingan nanti," tutur pemain kelahiran 29 November 1986 ini.
Bali United belum menentukan waktu untuk memulai latihan lagi. Saat ini manajemen masih mengebut kontrak para pemain yang akan habis 31 Desember 2020. Selain mengamankan pelatih Stefano Cugurra Teco, Bali United sudah memperpanjang kontrak Melvin Platje dan Brwa Nouri.
Nantinya, Bali United akan lolos langsung pada fase grup AFC Cup 2021. Rencananya, fase grup akan digelar pada bulan Juni 2021. Besar kemungkinan ajang ini akan menggunakan format home tournament.