Bursa Transfer

Rekap Rumor Transfer: Milan Rekrut Dua Pemain, Madrid Cari Striker Pengganti

Jumat, 8 Januari 2021 07:49 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© Marco Luzzani/Getty Images
Para pemain AC Milan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Sampdoria Copyright: © Marco Luzzani/Getty Images
Para pemain AC Milan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Sampdoria

INDOSPORT.COM – Berikut rekap rumor transfer klub-klub Eropa sepanjang Kamis (07/01/21) lalu, mulai dari rencana AC Milan yang datangkan dua pemain baru, hingga Madrid yang bakal cari penyerang alternatif.

Sepanjang Kamis lalu, rumor tentang kepindahan Mesut Ozil jadi berita yang paling sering dibicarakan. Melansir dari berbagai sumber, mantan pemain Real Madrid ini dikabarkan bakal segera hengkang dari Arsenal Januari ini.

Sejumlah laporan menyebutkan, bahwa kabar keinginan Ozil untuk pergi dari Emirates telah membuat dua klub papan atas di Turki dan Amerika bersaing. Kedua klub ini adalah Fenerbahce dan DC United.

Fenerbahce kabarnya sudah melayangkan penawaran kontrak jangka panjang dengan durasi 3,5 musim untuk gelandang kreatif yang pernah meraih trofi Piala Dunia bersama Timnas Jerman tersebut.

Di sisi lain, Ozil juga masih melanjutkan negosiasi dengan DC United. Klub Major League Soccer tersebut bahkan bersedia membantu memperluas merek M10-nya di Negeri Paman Sam, dengan menjadi mitra bisnis cafenya, 39 Steps Coffee, di Audi Field Stadium.

Selain kabar tentang perpindahan Mesut Ozil, terdapat beberapa rekap rumor lain yang menghiasi pemberitaan sepanjang hari kemarin, lebih lengkapnya berikut INDOSPORT coba merangkum dan mengulas.

Barcelona
Rencana transfer Barcelona bocor ke publik, 3 target utama diketahui segera didatangkan ke Camp Nou pada bursa transfer musim dingin bulan Januari ini.

Ketiga target transfer utama itu adalah pemain-pemain yang memang sejak lama telah menarik minat dan membuat Barcelona ngebet mendatangkan mereka bagaimanapun caranya.

Laporan dari Sky Sports dan beberapa media kenamaan Spanyol menyebutkan jika Barcelona berminat membajak Georginio Wijnaldum, Eric Garcia, dan Memphis Depay di bursa transfer musim dingin bulan Januari ini.

Arsenal
Klub gurem Serie A Liga Italia ini dikabarkan siap memborong sampai dua pemain Arsenal di bursa transfer 2021 agar mereka bisa tetap kompetitif dan tak terdegradasi ke Serie B.

Melansir dari laman portal berita olahraga Tribal Football, klub gurem Italia yang bernama Genoa ingin mendatangkan dua pemain Arsenal yang dikabarkan bakal dibuang pihak manajemen.

Dua pemain itu adalah Sokratis, bek tengah berusia 32 tahun dan Shkodran Mustafi, bek tengah Arsenal lainnya yang berumur 28 tahun. Genoa siap memperjuangkan mereka di bursa transfer musim dingin 2021.