INDOSPORT.COM - Dedik Setiawan sempat tidak lolos tahap skrining akibat mengalami nervous dalam program vaksinasi virus corona yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Malang di Pendopo Kepanjen, Sabtu (30/1/21).
Striker andalan Arema FC itu sempat gagal lolos di tahap skrining suhu badan. Tensi darahnya mencapai 150, sementara standar yang ditentukan tim satgas covid-19 pada vaksinasi adalah 100.
"Saya deg-degan, ya gugup, Karena kan baru pertama kali ikut begini," ucap Dedik Setiawan kepada awak media di Malang.
Alhasil, tahap penyuntikan vaksin pada tubuhnya harus ditunda. Dedik mesti menepi untuk beristirahat sekira 30 menit supaya tensi darahnya turun lagi saat menjalani skrining tahap kedua.
"Kurang sehat juga, akhir-akhir ini sulit tidur, tapi Alhamdulillah tidak ada gejala apa pun setelah disuntik," ungkap pemain berjulukan Drogba di skuat Arema FC tersebut.
Meski begitu, program yang dijalaninya berjalan sesuai harapan. Dedik Setiawan lolos skrining suhu badan tahap kedua dan melakukan suntik vaksin hingga rampung.
"Harapannya dengan vaksin ini, semoga tubuh kita bertambah kuat melawan virus corona dan menghadapi pandemi," tandas Dedik Setiawan.
Pada acara itu, Dedik menjadi satu dari 13 orang penerima vaksin virus corona, sedangkan 12 nama lain merupakan figur yang berasal dari latar belakang berbeda di Kabupaten Malang.