INDOSPORT.COM – Batal ditukar dengan Alexis Sanchez ke Inter Milan, kapten AS Roma, Edin Dzeko, dibidik Tottenham Hotspur yang siap memboyongnya sebelum bursa transfer ditutup.
Nama kapten sekaligus penyerang utama AS Roma, Edin Dzeko, tengah menjadi perbincangan panas beberapa hari terakhir ini. Pasalnya, ia disebut-sebut bakal dilepas di bursa transfer Januari setelah terlibat perselisihan dengan pelatih Paulo Fonseca, usai kekalahan dari Spezia di Coppa Italia.
Bintang asal Bosnia Herzegovina itu kemudian santer dikaitkan dengan kepindahan ke Inter Milan untuk dibarter dengan Alexis Sanchez. Namun, rencana tersebut gagal terwujud dengan petinggi Inter, Beppe Marotta, menyebut bahwa para agen melakukan negosiasi secara gegabah.
Gagal pindah ke Inter, kabar terbaru menyebut Edin Dzeko kini merapat ke Liga Inggris. Dilansir Sport Witness, pemain 34 tahun itu menjadi bidikan Tottenham Hotspur yang siap mendatangkannya jelang penutupan bursa transfer Januari ini.
Jose Mourinho selaku manajer Spurs tadinya tak memiliki rencana untuk mendatangkan penyerang baru. Namun, situasi berubah seiring cedera pergelangan kaki yang dialami Harry Kane dalam laga melawan Liverpool beberapa hari yang lalu.
Demi mengantisipasi jika Kane harus absen cukup lama, sekaligus memberikan pelapis yang lebih mumpuni daripada Carlos Vinicius, manajemen Tottenham Hotspur pun mulai menyusun rencana untuk mendatangkan Dzeko.
Meski demikian, belum diketahui apakah Tottenham Hotspur ingin mendatangkan Dzeko sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim, atau memboyongnya secara permanen.
Edin Dzeko sendiri bergabung dengan AS Roma pada bursa transfer musim panas 2015 sebagai pemain pinjaman dari Manchester City, sebelum dipermanenkan semusim kemudian.
Sejauh ini, ia telah tampil membela Giallorossi dalam 242 pertandingan di semua kompetisi, dengan sumbangan 114 gol yang menempatkannya di peringkat 3 pencetak gol terbanyak sepanjang masa AS Roma di bawah Francesco Totti dan Roberto Pruzzo.
Meski demikian, Dzeko absen dalam laga terbaru AS Roma yakni saat mengalahkan Spezia di lanjutan Serie A Italia beberapa hari lalu. Pihak klub menyebut ia mengalami cedera meski sejumlah sumber mengklaim ia ditepikan karena perselisihannya dengan Paulo Fonseca.