INDOSPORT.COM - Bayern Munchen akan melakoni laga tandang ke markas Hertha Berlin dalam laga lanjutan Bundesliga Jerman pekan ke-20 di Stadion Olimpiade Berlin pada Sabtu (06/02/21) dinihari WIB.
Bayern Munchen bertekad untuk melanjutkan tren positif mereka, guna menjauhkan diri dari kejaran para rivalnya terutama RB Leipzig di papan atas klasemen sementara.
Saat ini, Munchen berada di puncak dengan perolehan 45 poin dari 19 pertandingan. Dibuntuti oleh RB Leipzig dengan 38 poin di urutan ke-2.
Ambisi tersebut didukung dengan kepercayaan diri para pemain yang tinggi, usai tak terkalahkan dalam empat laga terakhir mereka di Bundesliga Jerman sejak tahun baru 2021.
Meski mengincar kemenangan, namun nampaknya pelatih Hans-Dietter Flick tidak akan menurunkan kekuatan utamanya, dan memilih untuk memberikan kesempatan berlaga untuk para pemain lapis keduanya.
Hal itu karena Bayern Munchen akan bertolak ke Qatar untuk menjalani laga semifinal Piala Dunia Antarklub melawan pemenang antara Al-Duhail vs Al-Ahly pada Selasa (09/02/21).
Meski demikian, Bayern Munchen tak boleh anggap remeh lawannya. Pasalnya, meski saat ini Hertha Berlin tengah berjuang keluar dari ancaman jurang degradasi dengan menempati posisi ke-15, namun pasukan Pal Dardai juga bisa saja merepotkan tim tamu.
Hal itu sudah dibuktikan kala kedua tim bertemu pada putaran pertama, dalam laga lanjutan Bundesliga pekan ke-3 pada Oktober 2020.
Saat itu Bayern Munchen sebagai tuan rumah harus bersusah payah untuk meraih kemenangan dengan skor 4-3. Menarik untuk disaksikan apakah Munchen akan kembali menemui kesulitan, atau tuan rumah bisa berjaya.
Prediksi Susunan Pemain
Hertha Berlin (4-2-3-1)
Rune Jarstein; Luca Netz, Jordan Torunarigha, Niklas Stark, Lukas Klunter; Lucas Tousart, Santiago Ascacibar; Matheus Cunha, Matteo Guendouzi, Dodi Lukebakio; Krzysztof Piatek.
Bayern Munchen (4-2-3-1)
Manuel Neuer; Lucas Hernandez, Jerome Boateng, Niklas Sule, Bouna Sarr; Javi Martinez, Leon Goretzka; Serge Gnabry, Leroy Sane, Jamal Musiala; Robert Lewandowski.
Player to Watch
Matheus Cunha (Hertha Berlin)
Matheus Cunha adalah sosok yang patut diwaspadai barisan belakang Bayern Munchen. Meski torehan golnya tidak banyak di Bundesliga, ia jadi pemain paling subur di klub dengan torehan 7 gol dan 5 assist di semua ajang.
Serge Gnabry (Bayern Munchen)
Sementara di kubu Bayern Munchen, para pemain belakang Hertha Berlin tentu wajib mewaspadai semua pergerakannya. Namun ada satu nama yang bisa menjadi ancaman mereka yakni Serge Gnabry.
Kelincahannya dan keberaniannya dari sektor sayap, kerap kali membuat gol-gol kejutan atau umpa-umpan manis untuk striker.
5 Laga Terakhir Bayern Munchen
Holstein Kiel 3-2 Bayern Munchen
Bayern Munchen 2-1 Freiburg
Augsburg 0-1 Bayern Munchen
Schalke 0-4 Bayern Munchen
Bayern Munchen 4-1 Hoffenheim
5 Laga Terakhir Hertha Berlin
Bielefeld 1-0 Hertha Berlin
Koln 0-0 Hertha Berlin
Hertha Berlin 0-3 Hoffenheim
Hertha Berlin 1-4 Werder Bremen
Eintracht Frankfurt 3-1 Hertha Berlin
Prediksi INDOSPORT
Hertha Berlin 40% - Imbang 10% - Bayern Munchen 50%