INDOSPORT.COM - Pekan ke-23 LaLiga Spanyol 2020-2021 ditandai kemenangan besar Barcelona atas Alaves, Minggu (14/02/21). Lionel Messi pun pecahkan tiga rekor luar biasa.
Camp Nou sekaligus markas sendiri jadi saksi perkasanya skuat besutan Ronald Koeman. Bagaimana tidak? Mereka mengalahkan musuh dengan skor 5-1 lewat gol tunggal Junior Firpo dan double brace oleh Francisco Trincao serta sang kapten.
Sejak berlangsung menit-menit awal, El Barca langsung mendominasi jalannya pertandingan lewat pembukan kedudukan oleh Trincao (29'). Sempat gandakan keunggulan, kesenangan Messi harus tertahan ketika gol di menit ke-36 dianulir VAR.
Setelah kesenangannya tertunda, ia pun langsung membalas lewat gol solo run (46') dan tendangan 22 meter, semenit setelah rekannya mencetak gol ketiga bagi Barcelona. Dimaksimalkan oleh Firpo, Alaves hanya mampu cetak skor lewat Luis Rioja.
Catatkan waktu tampil hingga 505 kali di pertandingan LaLiga Spanyol bagi Catalan, Lionel Messi lantas berhasil pecahkan rekor baru. Melansir akun Twitter Opta Jose, ia punya catatan apik setara sang legenda dan eks rekan setim, Xavi Hernandez.
505 - Versus Alavés, Lionel Messi will equal Xavi Hernández as the player to have appeared in more #LaLiga games for @FCBarcelona ever (505 matches). Institution#BarcaAlaves #leomessi @LaLigaEN pic.twitter.com/BYlCIjHWEi
— OptaJose (@OptaJose) February 13, 2021
Xavi sendiri cukup dikenal sebagai salah satu promotor striker asal Argentina tersebut hingga bisa menjadi salah satu pemain terbaik dunia. Menyandang status mantan playmaker terbaik, sang legenda diproyeksikan bakal jadi pelatih Barca masa depan.
Selain mengulangi torehan sahabatnya, Messi rupanya buat rekor mimpi buruk bagi El Glorioso semenjak mendapat promosi pada musim 2016-2017. Winger berusia 33 tahun itu mencetak empat gol dari luar kotak penalti, lebih banyak dari pemain lain.
4 - Lionel Messi 🇦🇷 has scored four goals from outside box vs Alavés, more than vs any other opponent in all competitions since the Basque team promoted Primera División (since 2016/17 season). Telescope@FCBarcelona #BarcaAlaves #Messi pic.twitter.com/eG2yNSopCL
— OptaJose (@OptaJose) February 13, 2021
Keberhasilannya bantu kemenangan juga bantu perpanjang torehan menjanjikan selama Koeman menjabat sebagai pelatih utama. Melansir Euro Sport, Catalan paling tidak punya rekor tujuh kemenangan secara beruntun di Liga Spanyol sepanjang musim ini.
Alhasil, keperkasaan ini juga mulai membuatnya melupakan masa-masa sulit yang sedang dialami oleh tim junjungannya. Ya, seperti diketahui, Blaugrana terancam alami kebangkrutan karena hutang mencapai 1,2 miliar euro (Rp20 triliun).
Sempat tersinggung karena kontrak empat tahun senilai 555 juta euro (Rp9,4 triliun) bocor, Lionel Messi setidaknya masih bersikap profesional usai buktikan diri masih tajam. Bantu hancurkan Alaves, Barcelona kini naik ke peringkat dua klasemen LaLiga Spanyol.