INDOSPORT.COM - Berikut jadwal pertandingan Liga Europa pekan ini. Ada sejumlah laga seru yang akan tersaji. AC Milan dan Manchester United siap beraksi.
Liga Europa telah memasuki babak 32 besar. Pekan ini akan berlangsung pertandingan leg pertama. Sejumlah tim-tim besar beradu kekuatan demi meraih gelar juara.
Manchester United dijadwalkan akan berhadapan dengan Real Sociedad di tempat yang netral yakni Juventus Stadium. Pasalnya, pemerintah Spanyol berusaha mencegah penyebaran varian baru virus corona yang berasal dari Inggris.
Selain Real Sociedad vs Manchester United, ada juga laga antara Crvena Zvezda vs AC Milan. Tim berjuluk Rossoneri itu digadang-gadang bisa melalui pertandingan ini dengan mudah.
Pasalnya AC Milan sedang perkasa kini di kompetisi domestik. Hal itu menjadi modal bagus untuk memburu gelar juara Liga Europa.
Selanjutnya ada juga laga antara Braga vs AS Roma dan Benfica vs Arsenal. Sama seperti laga Real Sociedad vs Manchester United, pertandingan Benfica vs Arsenal juga akan dilangsungkan di tempat netral.
Hal itu dilakukan setelah Portugal Inggris sama-sama memberlakukan aturan ketat soal kedatangan orang.
Berikut jadwal pertandingan Liga Europa pekan ini.
Jumat (19/02/21),
00.55 WIB - Real Sociedad vs Manchester United
00.55 WIB - Wolfsberg vs Tottenham Hotspur
00.55 WIB - Olympiacos vs PSV
00.55 WIB - Slavia Praha vs Leicester City
00.55 WIB - Young Boys vs Leverkusen
00.55 WIB - Crvena Zvezda vs AC Milan
00.55 WIB - Dynamo Kyiv vs Club Brugge
00.55 WIB - Braga vs AS Roma
00.55 WIB - Krasnidar vs Dinamo Zagreb
03.00 WIB - Lille vs Ajax
03.00 WIB - Benfica vs Arsenal
03.00 WIB - Molde vs Hoffenheim
03.00 WIB - M.Tel-Aviv vs Shakhtar Donetsk
03.00 WIB - Antwerp vs Rangers
03.00 WIB - Granada vs Napoli
03.00 WIB - RB Salzburg vs Villarreal