INDOSPORT.COM - Duel antarlini laga leg pertama babak 32 besar Liga Europa 2020-2021 antara tim tuan rumah, Red Star Belgrade, melawan AC Milan.
AC Milan akan menjalani ujiannya di Liga Europa dengan bertandang ke markas raksasa Serbia, Red Star Belgrade (Crvena Zvezda), Jumat (19/02/21) dini hari WIB.
AC Milan telah ditunggu lawan berat di babak 32 besar yakni Red Star Belgrade. Disebut lawan berat karena tim berjuluk Crveno-Beli ini terkenal kerap merepotkan tim-tim mapan Eropa lainnya.
Red Star Belgrade boleh cuma jadi runner up babak grup Liga Europa 2020/21. Berbeda dengan AC Milan yang menjadi juara grup.
Di Liga Europa musim 2020/21 ini, Red Star Belgrade dikenal sebagai salah satu tim yang punya lini depan tajam dan pertahanan solid. Hal ini cukup berbahaya bagi AC Milan yang memang ingin berbicara banyak di kompetisi ini.
Red Star Belgrade mampu mencetak sembilan gol yakni terbanyak kelima di Liga Europa dan kebobolan hanya empat gol atau paling sedikit kedua di ajang ini.
Selain itu, di kancah domestik Red Star Belgrade begitu superior di mana mereka belum terkalahkan dalam 21 laga dengan mengoleksi 59 poin hasil dari 19 kemenangan dan dua kali imbang.
Kira-kira, bagaimana kedua tim akan bertarung di laga dini hari nanti? Berikut ulasan duel antarlini Red Star Belgrade vs AC Milan.
FORMASI
Red Star (4-2-3-1)
AC Milan (4-2-3-1)
KIPER
Untuk posisi penjaga gawang, kedua tim bisa menurunkan kiper terbaik mereka. Tim tuan rumah Red Star Belgrade diprediksi akan mengandalkan kemampuan Milan Borjan.
Milan Borjan menjadi sosok kunci dalam keberhasilan Red Star Belgrade lolos ke babak knock out Liga Europa dan tak terkalahkan di Liga Serbia.
Total, 29 penampilan ditorehkannya di seluruh kompetisi musim ini dan cuma kebobolan 16 gol. Borjan sukses mencatatkan 17 clean sheet dalam penampilannya.
Sementara itu, Gianluigi Donnarumma juga menjadi andalan Milan dalam mengarungi papan atas Serie A Italia dan Liga Europa. Meski begitu, secara statistik, catatannya tak sebagus Milan Borjan.
Donnarumma total mencatatkan 28 penampilan sepanjang musim ini dan sudah kebobolan 33 gol serta hanya membuat 9 clean sheet.
BELAKANG
Laga ini terbilang menarik karena kedua tim sama-sama menganut formasi 4-2-3-1. Untuk empat bek di belakang, tim Red Star Belgrade akan mengandalkan Rodic (kiri), Milunovic (tengah), Degenek (tengah), dan Gajic (kanan).
Pertahanan Red Star terbilang sangat bagus musim ini, setidaknya untuk ukuran kompetisi mereka di Serbia. Dari 21 pekan yang dilakoni, Red Star baru kebobolan 8 gol!
Di Liga Europa mereka juga jadi tim kedua dengan pertahanan terbaik di fase grup. Milan pun mesti mewaspadai fakta ini.
Di kubu Milan sendiri mereka tidak bisa memainkan Simon Kjaer. Sebagai gantinya, ada bek muda baru Fikayo Tomori yang siap melanjutkan penampilan positifnya.
Dalam laga ini Milan diprediksi akan tampil dengan Calabria di kanan, duet Tomori dan Romagnoli di tengah, serta Theo di kiri. Berdasarkan statistik, pertahanan Milan tergolong bagus walau tidak luar biasa. Di Serie A mereka kebobolan 25 gol dari 22 laga.