5K
Liga Champions
Pemain-pemain yang Bisa Jadi Pembeda di Laga Lazio vs Bayern Munchen
© Paolo Bruno/Getty Images

Ciro Immobile saat berduel dengan Mats Hummeles di laga Lazio vs Borussia Dortmund
Ciro Immobile
Ciro Immobile adalah salah satu penyerang paling berbahaya di Eropa. Hal itu dibuktikan lewat prestasi merebut gelar Sepatu Emas Eropa musim lalu setelah mencetak 36 gol di Liga Italia.
Musim ini, Immobile masih tetap menunjukkan ketajamannya. Bomber asal Italia sudah mencetak 19 gol dari 26 penampilan di semua kompetisi.
Pemain belakang Bayern Munchen harus menjaga pergerakan Immobile sepanjang laga. Kalau tidak, pemain 31 tahun itu bisa memberikan masalah buat Manuel Neuer.