INDOSPORT.COM – Olivier Giroud seakan ditakdirkan menjadi penyerang paling estetik dan nyentrik usai mencetak gol indah berupa tendangan salto untuk kemenangan Chelsea atas Atletico Madrid di leg pertama 16 besar Liga Champions 2020/21, Rabu (24/02/21) dini hari WIB.
Entah untuk keberapa kalinya Olivier Giroud membantu Chelsea dalam meraih kemenangan di pentas Eropa. Teranyar, ia menjadi penentu kemenangan The Blues atas Atletico Madrid.
Di laga tersebut, Chelsea tampil dominan dengan menguasai pertandingan selama total 96 menit dan membuat Atletico mati kutu.
Banyak peluang didapatkan Chelsea melalui para pemain di lini serang. Hal ini membuat Atletico bermain ultra-defensif dengan menumpuk pemainnya di areanya sendiri.
Namun, permainan defensif Atletico Madrid tersebut harus hancur berkat Olivier Giroud. Memanfaatkan kelengahan lawan, pria asal Prancis ini berhasil mencetak gol untuk Chelsea di menit ke-68.
Sejatinya, gol ini sempat dianulir karena ia berada dalam perangkap offside. Namun, setelah wasit berkonsultasi dengan VAR, gol pun disahkan.
Gol Giroud ini menjadi perbincangan di media sosial bukan karena menentukan kemenangan Chelsea, melainkan proses dari gol ini sendiri.
Giroud mencetak gol melalui tendangan salto yang memperdaya Jan Oblak, salah satu kiper terbaik di dunia sepak bola saat ini.
Tak ayal, banyak yang membicarakan gol ini. Di usianya yang telah ke-34 tahun, Giroud tetap prima dan tampil apik sehingga mampu menciptakan gol salto tersebut.
Selain itu, gol Giroud menjadi perbincangan karena gol ini bukanlah gol cantik pertama yang ia buat sepanjang kariernya. Bisa dikatakan, banyak gol fantastis nan cantik yang telah ia buat selama berkarier.
Wajar jika netizen menyebut Olivier Giroud akan dicap sebagai pemain terbaik di dunia jika dilihat dari gol-golnya. Berikut INDOSPORT hadirkan parade gol terbaik nan estetik penyerang asal Prancis tersebut.