1.7K
Liga Indonesia
Persib Gelar Tes Antigen dan PCR Sebelum Memulai Aktivitas di Musim 2021
© Arif Rahman/INDOSPORT
Hasil Tes PCR
Hasil tes PCR skuat Maung Bandung tersebut, akan diketahui pada Minggu (28/02/21). Diharapkan, semuanya dalam kondisi sehat dan tidak ada yang terpapar virus corona, agar semuanya bisa berlatih bersama.
" Hasilnya Insya Allah besok, mudah-mudahan sehat semua," harap media officer Persib.
Tes tersebut, rencananya akan digelar rutin oleh tim kebanggaan Bobotoh, pasalnya saat ini tim sudah mulai beraktivitas kembali untuk persiapan mengarungi turnamen pramusim Piala Menpora 2021 dan kompetisi Liga 1 2021.