Kabar Buruk, Liverpool Ditinggal Mohamed Salah Awal Musim Depan
Meski begitu, kemungkinan memanggil Mohamed Salah masih akan dibicarakan dengan para petinggi Anfield akhir bulan ini, mengingat Liverpool sendiri tampaknya enggan membiarkan bintangnya melewatkan laga awal musim.
“Saat ini Salah adalah salah satu pemain terpenting di dunia dan adalah hal yang wajar untuk memanggilnya masuk ke dalam skuad Olimpiade Timnas Mesir,” ujar Shawky Gharib.
“Kami akan memulai perbincangan resmi dengan Liverpool setelah jeda internasional yang digelar pada bulan Maret mendatang,” pungkasnya.
Jeda internasional paruh kedua musim 2020-2021 dijadwalkan digelar pada tanggal 22 hingga 30 Maret mendatang. Mo Salah diyakini akan memperkuat Timnas Mesir senior untuk menjalani dua pekan terakhir fase kualifikasi Piala Afrika.
Liverpool saat ini menduduki posisi keenam di klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 43 poin, terpaut 19 angka dari Manchester City yang ada di puncak.