Liga Italia

Lengkapi Puzzle yang Hilang, 3 Pemain Ini Wajib Didatangkan Inter Milan Untuk Bersaing di Eropa

Jumat, 5 Maret 2021 19:46 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© Tim Goode/EMPICS/PA Images via Getty Images
Striker Manchester City, Sergio Aguero, berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Sheffield Wednesday Copyright: © Tim Goode/EMPICS/PA Images via Getty Images
Striker Manchester City, Sergio Aguero, berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Sheffield Wednesday
Georginio Wijnaldum

Berikutnya ada Georginio Wijnaldum, gelandang senior milik Liverpool dan Timnas Belanda yang dapat memperkokoh lini tengah Inter Milan musim depan.

Walau saat ini sudah memiliki Marcelo Brozovic, namun pemain asal Kroasia tersebut beberapa kali tampil di bawah perform. Tak adanya pemain serupa di bangku cadangan Inter Milan, membuat Brozovic kerap bermain angin-anginan lantaran tidak ada pressure untuk mengambil posisinya.

Dengan kehadiran Georginio Wijnaldum, persaingan sebagai central midfielder di skuad Inter Milan akan terasa sengit dan membuat Brozovic maupun pemain lain bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

Tidak cuma sebagai pemicu persaingan para pemain, datangnya Georginio Wijnaldum juga bisa memaksimalkan taktik Conte yang memang butuh sosok defensive midfielder tangguh dalam formasinya.

Sergio Aguero
Terakhir adalah Sergio Aguero, penyerang Argentina yang dinilai cocok dengan gaya melatih Antonio Conte. Meski punya duet Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez, serta makin on fire nya penampilan Alexis Sanchez, kubu Inter Milan tetap butuh satu striker tambahan untuk musim depan.

Selain menjaga kedalaman, kehadiran penyerang berpengalaman sekelas Sergio Aguero juga berguna buat Inter Milan yang berpotensi main di tiga kompetisi berbeda.

Memaksa Lukaku dan Martinez terus bermain, bisa membuat kedua pemain tersebut rentan cedera. Sedangkan Sanchez, masih belum menunjukkan konsistensi saat dipercaya sebagai starter. Sehingga mendatangkan striker sekelas Aguero adalah jawaban yang tepat.

Walau sudah memasuki usia 32 tahun, namun pergerakan agresif serta insting gol Aguero masih sangat berbahaya buat tim-tim Eropa. Bahkan sebelum badai cedera yang menimpanya musim ini, jebolan Atlético Independiente ini mampu mencetak 23 gol dari total 32 pertandingan di semua ajang.