Hasil Serie A Liga Italia Parma vs Inter Milan: Menang Meyakinkan
Babak Kedua
Usai turun minum, Parma kembali bermain agresif terlihat dari aksi kasar Hernani hanya empat menit sejak babak dimulai. Hal serupa pun juga dilakukan oleh Karamoh sebelum akhirnya wasit meniup pluit tanda pelanggaran.
Memasuki menit ke-54, akhirnya skuat Antonio Conte mencetak gol pembukan keunggulan berkat aksi apik Lukaku. Umpan dilayangkan ke kotak penalti, dan benar saja Alexis Sanchez sukses manfaatkan kesempatan dan lancarkan serangan ke jala lawan.
Tak bisa samakan kedudukan langsung buat tuan rumah kembali kasar terlihat kala Gaston Brugman lakukan pelanggaran. Tak berselang lama giliran tim tamu, Alessandro Bastoni yang malah beraksi serupa hingga wasit lakukan hukuman senada.
Tak butuh waktu lama, Inter akhirnya kembali berpesta, lagi-lagi berkat kerja apik Lukaku. Bola dilayangkan ke wilayah kotak terlarang sebelum akhirnya disantap oleh Sanchez dengan santainya, skor jadi 2-0.
Sanchez tak begitu sering berhasil usai terkena jebakan offside pada menit ke-69. Lawan pun manfaatkan keadaan ketika Hernani sukses lesatkan tembakan terarah hingga buat Handanovic kecolongan, skor jadi 2-1.
17 menit setelahnya, Lukaku kembali mengancam lewat umpannya tapi Luigi Sepe malah lakukan penyelamatan. Tambahan empat menit, Parma tetap tak bisa samakan kedudukan ketika Inter Milan curi kemenangan dari pekan Serie A Liga Italia lanjutan.
Susunan Pemain
Parma (4-3-1-2): Sepe, Gagliolo, Alenti, Bani, Osorio, Kurtic, Brugman, Hernani, Kucka, Man, Karamoh
Inter Milan (3-5-2): Handanovic, Skriniar, De Vrij, Bastoni, Hakimi, Barella, Brozovic, Eriksen, Perisic, Sanchez, Lukaku