INDOSPORT.COM - Suporter dan fans Sriwijaya FC sudah tak sabar menanti siapa pelatih Sriwijaya FC untuk Liga 2 2021. Benarkah Nilmaizar atau justru sosok lain.
Manajer Sriwijaya FC, Muhammad Fadli, masih menutup rapat-rapat soal identitas pelatih yang sudah deal dengannya sampai benar-benar tiba waktu pengumuman.
Dia tetap bersikukuh baru akan mengumumkan identitas dan memperkenalkan pelatih kepada publik pada satu atau dua hari ke depan seperti janjinya pekan lalu, yakni pada Senin (15/3/21) atau Selasa (16/3/21).
“Pengumumannya Senin (hari ini) atau Selasa (besok). Tunggu saja,” kata Muhammad Fadli saat dihubungi awak media setempat, Minggu (14/3/21).
Fadli belum bersedia bicara jadwal kedatangan pelatih anyar Sriwijaya FC. Dia hanya meminta publik bersabar karena jika tiba waktunya maka manajemen akan mengumumkannya secara resmi.
Tapi, jika berkaca pada pernyataan Fadli yang notabene juga menjabat Wakil Walikota Pagaralam, pelatih anyar Sriwijaya FC bakal dihadirkan langsung di Palembang saat pengumuman nanti.
Sekadar mengingatkan, jajaran pelatih Sriwijaya FC hanya menyisakan Ferry Rotinsullu. Budiardjo Thalib sebelumnya telah diputuskan tidak diperpanjang kontraknya.