Persija Resmi Datangkan Kiper Baru dari Barito Putera
Dengan pengalaman Yoewanto Setya Beny yang sudah membela beberapa klub sepak bola profesional di Indonesia, diharapkan ia dapat segera beradaptasi dan memberikan kontribusi positif bagi tim ibu kota dalam mengarungi kompetisi 2021 ini.
“Beny resmi kami kontrak selama satu musim, dengan pengalamannya bersama klub-klub seperti Badak Lampung hingga Barito Putera, saya harap bergabungnya Beny dapat memperkokoh lini pertahanan Persija, khususnya di posisi penjaga gawang,” tutup Prapanca.
Sebelumnya, Persija Jakarta memang melepas satu penjaga gawang mereka, yakni Shahar Ginanjar yang dilepas secara permanen ke klub Liga 2, Dewa United.
Shahar Ginanjar adalah satu dari tiga pemain Persija yang merapat ke Dewa United. Sementara itu, dua rekannya yakni M. Rafli Mursalim dan Hamra Hehanussa pergi dengan status pinjaman.