INDOSPORT.COM - Klub raksasa Liga Italia, Juventus, dikabarkan akan menjadikan Gian Piero Gasperini sebagai pelatih musim depan. Lalu seperti apa wajah Bianconeri di bawah Gasperini?
Karier Andrea Pirlo sebagai pelatih Juventus seperti kian dekat menuju akhir. Pasalnya, raksasa Serie A Liga Italia tersebut sudah pasang ancang-ancang datangkan tiga pelatih hebat untuk tukangi Cristiano Ronaldo dkk.
Semenjak menunjuk Andrea Pirlo jadi pelatih utama gantikan Maurizio Sarri, Juventus sejatinya lakukan keputusan penuh risiko. Pasalnya, tuntutan menangi Liga Champions seolah-olah buat mereka gelap mata dan percaya nasib baik selayaknya Real Madrid bisa menghampiri mereka.
Merasa sekaliber Massimiliano Allegri dan Sarri yang sudah malang melintang di dunia karier kepelatihan profesional sudah tak memenuhi syarat, Vecchia Signora lantas percayakan posisi pelatihnya kepada Pirlo. Namun hasilnya mengecewakan.
Alih-alih maju di pentas Eropa, Juventus malah harus tersingkir di babak 16 besar usai kalah gol tandang dengan agregat skor 4-4 lawan Porto. Bak sudah jatuh tertimpa tangga, gelar Serie A Liga Italia berpotensi dirampas oleh kubu rival.
Khawatir pamor kubu hitam putih tercoreng, Andrea Agnelli selaku presiden klub kabarnya sudah menetapkan tiga nama pelatih pengganti Andrea Pirlo. Salah satu nama dalam daftar itu adalah Gian Piero Gasperini.
Gasperini merupakan pelatih asal Italia yang kini menukangi Atalanta. Rekam jejak Gasperini memang terbilang impresif. Ia adalah sosok yang bertanggung jawab di balik tampilnya Atalanta ke papan atas Serie A dan panggung Eropa.
Memiliki formasi yang tak biasa, Gasperini dinilai banyak pihak sebagai sosok pelatih genius. Hal inilah yang diyakini mendasari keputusan Juventus untuk memasukkannya ke dalam daftar nama kandidat.
Lalu, jika benar musim depan Juventus akan dilatih Gian Piero Gasperini, bagaimana penampilah skuad Juventus? Untuk mengetahui hal tersebut, berikut ini kami siapkan ulasan bedah formasi Juventus di bawah Gasperini.