INDOSPORT.COM – Cristiano Ronaldo bersedia bertahan dan meminta Juventus memboyong dua pemain baru, termasuk penyerang yang setara eks rekannya di Real Madrid, Karim Benzema.
Masa depan Cristiano Ronaldo bersama Juventus belakangan ini santer dipertanyakan. Situasi ini terjadi seiring kegagalan Si Nyonya Tua melaju jauh di Liga Champions musim ini, usai disingkirkan Porto di babak 16 besar.
Padahal, salah satu alasan Juventus memboyong sang megabintang ke Serie A Italia dari Real Madrid 3 tahun lalu adalah demi memburu kejayaan di Eropa.
Dengan usia yang sudah 36 tahun dan kontrak yang tersisa 1 tahun, Juventus pun disebut siap mendepak Ronaldo di bursa transfer musim panas nanti.
Meski demikian, La Gazzetta dello Sport menyebut Ronaldo kini ingin bertahan bersama Si Nyonya Tua, setidaknya hingga kontraknya berakhir. Bintang Portugal ini bahkan diklaim ingin membantu mengembangkan skuat sang raksasa Serie A Italia musim depan.
Ronaldo diklaim meminta Juventus mendatangkan dua pemain di dua posisi yang berbeda, yang bisa membantunya membawa Si Nyonya Tua mewujudkan ambisi berjaya di Serie A Italia dan Eropa.
Permintaan pertama Ronaldo kepada Juventus adalah agar mereka mendatangkan pemain baru di lini tengah. Bintang 36 tahun ini menginginkan kehadiran playmaker baru yang bisa menyuplai assist untuknya.