Liga Indonesia

Jelang 8 Besar Piala Menpora 2021, Kapten PSM Beri Pesan Moral ke Rekan Setim

Selasa, 6 April 2021 23:15 WIB
Kontributor: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Subhan Wirawan
© Reno Firhad/INDOSPORT
Kapten PSM Makassar, Zulkifli Syukur. Copyright: © Reno Firhad/INDOSPORT
Kapten PSM Makassar, Zulkifli Syukur.

INDOSPORT.COM - Kapten PSM Makassar, Zulkifli Syukur, memberi pesan moral kepada rekan setimnya menjelang Babak 8 Besar Piala Menpora 2021 melawan PSIS Semarang.

Duel menghadapi Mahesa Jenar tersebut akan diselenggarakan di markas Arema FC, yakni Stadion Kanjuruhan, Malang, pada Jumat (09/04/21) malam mendatang.

Zulkifli menyebut motivasi para penggawa PSM Makassar sangat termotivasi setelah tampil mengejutkan dengan menjadi runner up Grup B berkat perolehan 5 poin.

Oleh karena itu, Pasukan Ramang ingin terus melanjutkan magisnya dan berambisi menjungkalkan PSIS Semarang pada Babak 8 Besar Piala Menpora 2021.

Tapi, Zulkifli memberikan pesan moral kepada rekan-rekannya agar tidak terlena sehingga gagal mewujudkan target lolos ke semifinal turnamen pramusim tersebut.

"Saya menghimbau kepada seluruh teman-teman agar bisa bermain dengan santai pada laga nanti," ungkap Zulkifli di Bosowa Sport Center (BSC), Makassar, Selasa (06/04/21).

Zulkifli Syukur sendiri tak pernah absen pada tiga laga Grup B Piala Menpora 2021 dengan mencatat 4 tekel, 18 intersep, dan 4 sapuan selama 270 menit bermain untuk PSM Makassar.