INDOSPORT.COM - Bek berkebangsaan Brasil, Caio Ruan, mengaku kecewa berat dengan dirinya sendiri usai mendapati kenyataan bahwa namanya terdepak dari skuat Arema FC untuk proyeksi Liga 1 2021.
Problem cedera, menjadi alasan kuat dibalik rasa kecewanya itu. Bagaimana tidak, Caio harus menepi akibat cederanya itu pada dua pekan jelang keberangkatan tim menuju Solo untuk melakoni babak penyisihan Grup A Piala Menpora 2021.
Sayangnya, waktu yang tersisa tak mampu memulihkan kondisi cederanya. Namun tim pelatih Arema FC tetap mengakomodir keinginannya untuk segera debut bersama tim pada turnamen pra musim Liga 1 itu.
"Kecewa dengan diri saya sendiri. Bahwa saya tidak bisa menunjukkan permainan terbaik saya," ujar pemain bernama lengkap Caio Ruan Lino De Freitas itu kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT, Selasa (6/4/21).
Kondisi itu lah yang memutar tak maksimal dalam gelaran Piala Menpora. Caio bermain masing-masing setengah babak saat Arema FC menahan imbang 1-1 kontra Tira Persikabo (21/03/21) dan kalah 1-2 melawan Barito Putera (25/3/21).
"Cedera itu yang membuat saya cukup sedih. Karena tidak bisa bermain dengan level terbaik untuk tim," sambung pemain 26 tahun itu.