INDOSPORT.COM - Mantan penjaga gawang Persib Bandung, Imam Arief Fadillah, membeberkan proses bergabungnya dengan PSIM Yogyakarta untuk persiapan mengarungi kompetisi Liga 2 2021.
Menurut Imam, ada peran mantan pemain Persib yang membuatnya menerima tawaran untuk bergabung dengan PSIM, yakni Purwaka Yudhi dan Ahmad Subagja Baasith. Kedua pemain tersebut, sebelumnya sudah bergabung lebih dulu dengan tim berjuluk Laskar Mataram tersebut.
Imam mengatakan, kedua pemain tersebut memberikan berbagai informasi mengenai tim PSIM, sehingga hal itu membuatnya semakin yakin untuk bergabung tim Laskar Mataram.
"Ada dorongan dari Mas Purwaka Yudhi dan Baasith untuk gabung PSIM, jadi ada kenyamanan juga ada teman yang mantan Persib juga. Mereka menjelaskan PSIM nyaman, karena saya orang Jawa Barat culture-nya gak jauh beda sama Yogyakarta, jadi ada salah satu peran dari Mas Pur dan Baasith," kata Imam Arief Fadillah kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT.
Penjaga gawang yang musim 2020 memperkuat Sriwijaya FC ini menambahkan, sudah mulai bergabung dengan PSIM sejak pekan lalu. Selain itu, durasi kontraknya dengan tim Laskar Mataram berlangsung selama satu tahun.
"Sudah latihan dari kamis, sudah tes medis sudah kontrak juga jadi aman, kontrak saya ambil satu tahun dulu," ucap penjaga gawang berusia 31 tahun ini.