El Clasico: Tindas Barcelona, Real Madrid Harap-harap Cemas dengan 2 Bintangnya
Mengutip laman Football Espana, kubu putih menyambut baik perkembangan dua pemain tersebut yang mulai pulih dari cedera. Pasalnya, mereka percaya Carvajal dan Hazard bakal punya peranan kunci di pertandingan sarat akan perebutan juara nanti.
Carvajal tak ikut serta membantu tim utama semenjak laga terakhir kontra Valencia pada 14 Februari lalu. Bek kanan ini menderita cedera otot tendon hingga hanya catatkan waktu terbatas di 12 laga saja sepanjang musim ini.
Pemain berpaspor Spanyol ini menderita cedera otot dan ligamen lutut hingga harus digantikan Lucas Vazquez dalam 27 pertandingan terakhir. Absen cukup panjang juga dialami Hazard yang nampak hanya jadi cameo bagi Los Merengues.
📆 Lieven Maesschalck, physio of #Hazard will spend 2 weeks working with the Belgian in #Spain
— Real Madrid Choudhary (@MadridChoudhary) April 7, 2021
🏋🏻♂️ He is complementing the work in Valdebebas with exercises at home
🤗 Those who know him say that he is #happy and with good feelings. @SQuirante pic.twitter.com/ny4AzopucJ
Mantan bomber Chelsea ini cedera untuk kali ke-11 dan hanya tampil terakhir kali ketika timnya melawan Elche bulan Maret lalu. Didiagnosa menderita masalah otot, dia disarankan tak lakukan operasi jika tak mau pensiun dini.
Alasan mengapa Real Madrid begitu ingin Hazard dan Carvajal kembali tak lepas dari ketersediaan pemain gara-gara jadwal yang padat pasca Liga Champions. Apalagi Zidane diwajibkan tampilkan kekuatan penuh kontra Barcelona di laga LaLiga Spanyol kelak.